Sebelum Meninggal, Tubuh Mahasiswa Unsil Sempat Dibungkus Aluminium Foil dan Didekatkan ke Perapian

Sebelum Meninggal, Tubuh Mahasiswa Unsil Sempat Dibungkus Aluminium Foil dan Didekatkan ke Perapian

Para mahasiswa Unsil jurusan Teknik Sipil yang merupakan teman korban saat berada di kamar mayat RSUD dr Soekardjo Kota Tasikmalaya, Minggu 9 Juni 2024 sore. rezza rizaldi / radartasik.com --

BACA JUGA:Tingkatkan Keahlian, Anggota Koperasi Kulit di Kabupaten Garut Dapat Pelatihan

Pihak kampus telah memfasilitasi kebutuhan keluarga korban, termasuk memberikan fasilitas ambulans dan akan terbuka mengenai semua informasi yang dibutuhkan keluarga.

Dugaan kematian korban ini disebabkan karena kelelahan. korban dinyatakan meninggal di tengah perjalanan menuju puncak gunung tersebut.

"Pesertanya terdiri dari 20 orang, yaitu 15 perempuan dan 5 laki-laki, semuanya mahasiswa semester 2 angkatan 2023. Korban tercatat sebagai mahasiswa Teknik Sipil, Fakultas Teknik," tutur Saeful Mahbub, salah satu panitia bagian rescue sekaligus anggota PMI Unsil Tasikmalaya kepada wartawan.

Saeful menjabarkan, kejadian bermula saat korban mengeluhkan kelelahan dan tidak enak badan saat perjalanan ke puncak gunung pada Sabtu sekitar pukul 18.00 WIB.

BACA JUGA:Hadapi Liga 1, Malut United Rekrut Bek Sarat Pengalaman, Barito Kontrak Penjaga Gawang Berlabel Timnas

Dirinya langsung berkoordinasi dengan Polsek Pagerageung, Polresta Tasikmalaya, serta Polsek Malangbong dan Polsek Garut karena wilayah gunung tersebut berada di perbatasan Kabupaten Tasikmalaya dan Garut.

Tim rescue lalu menuju lokasi korban dan tiba pukul 21.00. Namun kondisi korban terus menurun hingga meninggal dunia pada pukul 23.00 di Gunung Cakrabuana.

Proses evakuasi korban yang dilakukan mulai pukul 23.00 pada Sabtu malam baru selesai sekitar pukul 06.00 WIB Minggu pagi. Korban kemudian dibawa ke RSUD dr Soekardjo menggunakan mobil warga setempat.

"Evakuasinya sangat berat, dimulai pukul 23.00 malam dan baru sampai di bawah gunung pada jam 06.00 pagi," jelas Saeful.

BACA JUGA:Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Azies Rismaya Mahpud Kantongi Surat Tugas dari Partai Demokrat

Saat ini, keluarga korban telah tiba di kamar mayat RSUD Soekardjo Kota Tasikmalaya. Jasad korban telah dibawa pihak keluarga ke rumah duka di Kabupaten Bekasi untuk segera dimakamkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: