Simone Inzaghi: Inter Milan Bukan Klub Kaya, Saya Tidak Suka Disebut Favorit Scudetto

Simone Inzaghi: Inter Milan Bukan Klub Kaya, Saya Tidak Suka Disebut Favorit Scudetto

Simone Inzaghi-Tangkapan Layar Instagram @inter-

RADARTASIK.COM - Simone Inzaghi mengakui Inter Milan bukan klub kaya, dan mengatakan “Saya tidak suka disebut favorit scudetto” usai kembali ke puncak klasemen dengan menekuk Frosinone 2-0.

Musim lalu, Inter Milan kehilangan beberapa pemain kunci di bursa transfer musim panas seperti Romelu Lukaku, Marcelo Brozovic, Edin Dzeko, Milan Skriniar, dan Andre Onana. 

Namun, Inzaghi berhasil membuat Inter Milan memiliki pertahanan terbaik, serangan paling produktif, dan melaju ke babak 16 besar Liga Champions. 

Inzaghi lalu menjelaskan faktor kunci performa ciamik timnya dengan memberikan kesempatan semua pemain untuk tampil untuk menghargai mereka.

BACA JUGA:Nokia XR21 Limited Edition Hadir dengan Chipset Snapdragon 695 Berikut Harganya

“Saya memang merasa percaya diri, tapi waktu akan menjawabnya. 16 pertandingan pertama musim ini sangat bagus, kuncinya adalah saya mencoba merotasi dan menggunakan semua pemain,” kata Inzaghi kepada DAZN dikutip dari Football Italia. 

“Kami bahkan belum melewati sepertiga perjalanan musim ini dan ketika momen sulit itu datang, saat itulah kami harus membuktikan diri,” lanjutnya. 

“Mereka semua bekerja sama, mereka tahu bahwa berada di Inter berarti mereka dipilih oleh klub dan saya, itu berarti kami menghargai mereka dan mereka menghormati kenyataan bahwa saya harus membuat pilihan setiap beberapa hari,” tambahnya. 

Melihat penampilan AC Milan dan Napoli yang kurang meyakinkan, banyak pengamat yang menjagokan scudetto musim ini hanya akan diperebutkan oleh Inter Milan dan Juventus.

BACA JUGA:Langsung Saingi iPhone! HP Nokia Android Kelas Entry Level hingga High Class Berjibaku Rebut Pasar Dunia

Namun, baik Inzaghi ataupun pelatih Juventus, Max Allegri menolak anggapan tersebut. 

“Saya tidak suka hal semacam itu, menyusun grid favorit. Kami hanya bisa berjanji kepada fans kami bahwa kami akan melakukan yang terbaik di Serie A, Liga Champions, dan Coppa Italia,” ujar Inzaghi. 

“Orang-orang mungkin mengatakan kami difavoritkan karena cara kami bermain saat ini. Kami bukan klub terkaya di Italia, karena tiga musim panas terakhir kami menghasilkan keuntungan €120 juta, kemudian €30 juta, dan kali ini mencapai titik impas meski mencapai Final Liga Champions,” jelasnya. 

“Kami memiliki beberapa direktur hebat, seorang Presiden yang selalu berada di sisi kami, dan di saat-saat sulit kami berusaha memberikan yang terbaik,” tuturnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: football italia