Tol Getaci Lewati Ciakar dan Ciherang Kota Tasikmalaya, Camat: Kami Masih Menunggu
Peta wilayah Kecamatan Cibeureum berwarna kuning. Dua kelurahan akan terlewati Tol Getaci yaitu Kelurahan Ciherang dan Kelurahan Ciakar.-Foto: tangkapan layar/dok kota tasikmalaya-
BACA JUGA:5 Alasan Kenshin Menggunakan Pedang Tumpul di Rurouni Kenshin: Meiji Kenkaku Romantan (2023)
Sementara itu, di wilayah Kelurahan Karang Anyar Kecammatan Kawalu Kota Tasikmalaya, diprediksi 3 kampung yang akan terlewati Tol Getaci.
Salah satu kelurahan yang siap menyambut pembangunan Tol Getaci adalah Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Kawalu.
Kelurahan ini akan menjadi titik awal masuknya jalur tol dan akan dilewati oleh tiga kampung, yaitu Kampung Tonjong, Kampung Cijerah, dan Kampung Selaawi.
Lurah Karang Anyar, Ujang Dede Rusmana S.Sos, menyampaikan bahwa pihak kelurahan telah mengetahui kabar tentang pembangunan Tol Getaci dan telah melakukan persiapan, meskipun belum menerima pemberitahuan resmi.
BACA JUGA:Momentum Keberkahan dengan 30 Ucapan Selamat Tahun Baru Islam untuk Menginspirasi Hidupmu!
Dengan adanya pembangunan Tol Getaci di wilayah Kelurahan Karang Anyar, diharapkan perekonomian masyarakat dapat meningkat.
Ujang menyatakan bahwa pembangunan tol ini akan membuka kesempatan bagi peningkatan sumber daya manusia dan ekonomi masyarakat setempat.
Pihak kelurahan sedang melakukan pendataan potensi ekonomi yang dimiliki oleh Kelurahan Karang Anyar sebagai modal untuk menyambut pembangunan Tol Getaci.
Warga di 15 kelurahan dan 4 kecamatan akan mendapatkan peluang ekonomi dan potensi daerahnya lebih berkembang.
Selain itu juga dampak langsungnya adalah dengan adanya pembebasan lahan dapat meningkatkan perekonomian sebagian warga yang dilalui oleh Tol Getaci.
Pembangunan jalur Tol Getaci di Kota Tasikmalaya memberikan harapan baru bagi masyarakat setempat.
Jalur tol yang direncanakan akan melewati beberapa wilayah Kota Tasikmalaya ini menawarkan peluang ekonomi dan kemudahan akses transportasi bagi warga menuju kota-kota besar lainnya.
Jalur Tol Getaci ini akan memasuki Kota Tasikmalaya melalui Kelurahan Karikil, Kecamatan Mangkubumi, dan Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Kawalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: