Dishub Ciamis Mulai Membuka Pendaftaran Parkir Berlangganan untuk Masyarakat

Dishub Ciamis Mulai Membuka Pendaftaran Parkir Berlangganan untuk Masyarakat

Plt Kepala Dinas Perhubungan Ciamis secara simbolis membuka menyerahkan stiker parkir berlanganan.-IMAN S RAHMAN/RADAR TASIKMALAYA-radartasik.disway.id

CIAMIS, RADARTASIK.COMDinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten CIAMIS telah membuka pendaftaran parkir berlangganan untuk masyarakat.

Plt Kepala Dinas Perhubungan Ciamis Achmad Yani mengungkapkan bahwa sesuai dengan Perda Nomor 5 tahun 2020, pihaknya saat ini telah melaksanakan parkir berlangganan dan telah membuka pendaftarannya sejak Selasa (7/3/2023), untuk pegawai di lingkup Dinas Perhubungan dan juga masyarakat. 

“Sementara ini loket pendaftaran baru berada di Gedung Pengujian Kendaraan bermotor (PKB), jadi masyarakat bisa langsung datang,” ungkapnya. 

BACA JUGA:Tiga Gunung di Ciamis Jadi Hutan Konservasi

Masyarakat dapat langsung datang ke sana. Untuk mendaftar, masyarakat hanya perlu membawa KTP dan STNK, karena nanti akan difotocopy di sana untuk penginputan data.

Tarif parkir berlangganan adalah Rp 20 ribu setahun untuk kendaraan roda 2, Rp 40 ribu setahun untuk roda 4, dan Rp 60 ribu setahun untuk roda 6.

“Dimana nantinya yang telah mendaftar parkir berlangganan ini akan menerima sticker dan juga kartu yang merupakan tanda telah daftar parkir berlangganan,” terang dia.

Para petugas parkir telah disosialisasikan dan diberi pemahaman tentang parkir berlangganan ini. Petugas parkir nantinya akan menggunakan aplikasi khusus di android untuk mengecek barcode yang ada di sticker kendaraan masyarakat.

BACA JUGA:Libur Lebaran 2023, Lampung Bakal Punya Destinasi Wisata Baru yang Keren

Beberapa warga Ciamis juga telah mendaftar parkir berlangganan. Asep Ahmad, salah satu warga Ciamis, mengungkapkan bahwa ia telah mendaftar dengan hanya membayar Rp 20 ribu dengan syarat hanya membawa KTP dan STNK. 

Ia merasa sangat menguntungkan karena dengan membayar hanya Rp 20 ribu, ia bisa parkir bebas selama setahun.

“Apalagi untuk saya yang memang mobilitasnya cukup padat, karena saya kan kerja di lapangan pake motor, jadi sangat membantu murah meriah,” pungkas warga Kelurahan Sindangrasa ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: