Tiga Gunung di Ciamis Jadi Hutan Konservasi
Diduga Main Game di Ruang Paripurna, Anggota DPRD DKI Beri Klarifikasi-istimewa-radartasik.disway.id
CIAMIS, RADARTASIK.COM - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ciamis menggelar rapat paripurna, Selasa (7/3/2023) pagi di Aula Tumenggung Wiradikusumah DPRD Ciamis.
Agenda rapat paripurna pada kesempatan tersebut adalah penyampaian pemandangan umum fraksi dan jawaban Bupati Atas Pandangan Umum Fraksi-Fraksi DPRD terkait penyempurnaan persetujuan substansi atas Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Kabupaten Ciamis Tahun 2023-2043.
Bupati Ciamis H Herdiat Sunarnya menjelaskan terkait penetapan hutan konservasi Tiga Gunung di Ciamis yaitu Gunung Sawal, Gunung Geger Bentang dan Gunung Madati menjadi hutan konservasi sesuai lampiran XI Raperda tentang RTRW Kabupaten Ciamis tahun 2023-2043.
”Pemerintah daerah telah mencantumkan usulan perubahan status hutan produksi tetap dan terbatas di sekitar Gunung Sawal, Gunung Geger Bentang dan Gunung Madati menjadi hutan konservasi sebagai indikasi program yang ditargetkan selesai pada tahap pertama,” paparnya.
BACA JUGA:Warga Kesal Jalan Penghubung Darmaga ke Cikupa Rusak Parah, Sudah 4 Tahun Dibiarkan Begitu Saja
Bupati menerangkan, langkah berikutnya diperlukan persetujuan substansi tata ruang wilayah Kabupaten Ciamis tahun 2023-2043 sebagai syarat evaluasi Raperda oleh Gubernur untuk selanjutnya ditetapkan menjadi peraturan daerah.
”Langkah ini merupakan langkah awal penyusunan rencana detail tata ruang (RDTR) di Kabupaten Ciamis,” paparnya.
Bupati berharap dengan disepakatinya persetujuan substansi rencana tata ruang wilayah Kabupaten Ciamis tahun 2023-2043 tersebut dapat menjadi pedoman dalam penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan di Kabupaten Ciamis.
Selain itu juga dalam upaya untuk lebih meningkatkan kesejahteraan warga masyarakat di Tatar Galuh Kabupaten Ciamis.
”Kami sampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Ciamis yang telah bersama-sama mencurahkan tenaga dan pikiran dengan penuh kesungguhan,” jelasnya.
BACA JUGA:Jelang Ramadhan Harga Kebutuhan Pokok di Garut Masih Stabil
Ditambahkan Wakil Ketua DPRD Heri Rafni Kotari dalam agenda paripurna yang dilaksanakan sebelumnya, ke tujuh fraksi DPRD yang meliputi Fraksi PDI P, Fraksi Gerindra, Fraksi Demokrat, Fraksi PAN Plus, Fraksi PPP, Fraksi Golkar dan Fraksi PBB.
”Semuanya menyambut baik serta menerima atas Raperda RT RW untuk dibahas pada tahapan selanjutnya,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: