Identitas Hacker Bjorka, Anda Sudah Ketahuan, Jadi Menyerahlah

Identitas Hacker Bjorka, Anda Sudah Ketahuan, Jadi Menyerahlah

Identitas hacker Bjorka dibocorkan versi Voltcyber-V2. Sumber image: radarcirebon.com--

Sementara itu siapa identitas hacker Bjorka, yang menggegerkan republik ini dibocorkan versi Voltcyber-V2 terungkap.

BACA JUGA: Sambil Menangis, Ayah Pelaku Penyiksaan Sadis Monyet di Tasik, Tidak Menyangka Anaknya Sekejam Itu

Voltcyber-V2, yang menyebutkan bahwa hacker tersebut adalah warga Kota Cirebon dan bekerja sebagai video editor

Berdasarkan Voltcyber-V2, hacker Bjorka itu warga Kota Cirebon bernama Muhammad Said Fikrianisyah.

Kendati demikian identitas hacker Bjorka yang dibocorkan oleh Voltcyber-V2 tersebut masih perlu dikonfirmasi ulang.

Dalam unggahannya, Voltcyber-V2 menuliskan bahwa identitas Hacker Bjorka, juga terdapat foto rumah hingga seorang wanita yang diduga kekasihnya.

BACA JUGA: Akhirnya, Effendi Simbolon Meminta Maaf kepada TNI, Termasuk kepada Panglima TNI, KSAD, KSAL dan KSAU

Akun Voltcyber-V2 juga mengaku memiliki alamat lengkap Bjorka yang tinggal di Kota Cirebon.

Tidak hanya itu, ada juga tangkapan layar mengenai pengakuan Bjorka yang membobol situs Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Terkait identitas hacker Bjorka juga diungkapkan oleh Menko Polhukam, Mahfud MD. 

Dia menyebut, pelaku sudah teridentifikasi oleh BIN dan Polri.

Meskipun demikian Mahfud menjelaskan bahwa identitas hacker Bjorka belum busi diungkapkan ke publik.

"Memang belum bisa diumumkan gambaran-gambaran siapa dan di mana. Kita sudah punya alat melacak itu semua," kata Mahfud, seperti dilansir dari Disway.id.

Menurut Mahfud, pemerinyah akan menindaklanjuti masalah hacker Bjorka, di mana Presiden Joko Widodo telah membentuk tim khusus untuk mengatasi masalah ini. “Kita akan serius menangani dan sudah mulai menangani masalah ini,” jelas Mahfud.

Tim khusus yang dibentuk oleh Presiden Jikowi terdiri dari jajaran Polri, Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) serta Badan Intelijen Negara (BIN).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: jpnn.com