Keren, 20 Kawula Muda Kota Banjar Luncurkan Buku Berjudul Goresan Pena

Keren, 20 Kawula Muda Kota Banjar Luncurkan Buku Berjudul Goresan Pena

Anak muda Kota Banjar meluncurkan buku berjudul Goresan Pena Bangkitkan Kawula Muda, Senin 20 Mei 2024. Istimewa--

BANJAR, RADARTASIK.COM - Ruang Baca Komunitas (RBK) meluncurkan buku antologi berjudul Goresan Pena Bangkitkan Kawula Muda dari para pemuda di Kota Banjar

Buku tersebut merupakan hasil karya 20 orang penulis yang merupakan kawula muda siswa-siswi SMA dan SMA di Kota Banjar dan sekitarnya.

"Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi mewujudkan buku ini, sekolah, para guru dan para siswa yang semangat menuntaskan tulisan," ujar Ketua RBK Siti Maroah, Senin 20 Mei 2024. 

Peluncuran buku berjudul Goresan Pena Bangkitkan Kawula Muda bertempat di Auditorium STISIP Bina Putera Banjar, memperingati Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas). 

BACA JUGA:Siapa Ebrahim Raisi? Presiden Iran yang Meninggal dalam Kecelakan Helikopter

Diharapkan kawula muda lainnya bisa ikut berpartisipasi dalam pembuatan buku dengan judul yang lain sehingga menambah khazanah literasi di Kota Banjar. 

Sementara itu, Ketua STISIP Bina Putera Banjar Tina Cahya Mulyatin menyambut baik peluncuran buku berjudul Goresan Pena Bangkitkan Kawula Muda hasil karya 20 penulis. 

"Kreativitas kawula muda harus terus didorong supaya mereka sejak dini memiliki kesadaran untuk berperan dalam membangun bangsa," tuturnya. 

Pihaknya mengaku senang bisa mewadahi kegiatan positif ini agar dapat memicu kalangan kampus untuk terus meningkatkan pelayanan.

BACA JUGA:Ini Permasalahan di Kabupaten Tasikmalaya yang Belum Selesai Sampai Sekarang kata CNY

Khususnya pada pendidikan, pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat, termasuk melalui kegiatan literasi yang sangat penting ini. 

"Semoga buku ini bermanfaat dan menjadi sumbangsih kawula muda, terutama dalam momentum emas HarKitNas serta menjadi inspirasi tersendiri," jelas pendiri RBK Sofian Munawar. 

Hal tersebut akan terus membangkitkan semangat dalam menyongsong masa depan yang lebih gemilang. 

Usai peluncuran buku, dilanjutkan dengan diskusi dan bedah buku bersama para penulis dengan pemantik Ketua STISIP Bina Putera Banjar dan pendiri RBK.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: