Memprihatinkan! Polairaud Polres Tasikmalaya Ungkap Hasil Pemeriksaan Kapal Nelayan Banten

Memprihatinkan! Polairaud Polres Tasikmalaya Ungkap Hasil Pemeriksaan Kapal Nelayan Banten

Polairaud Polres Tasikmalaya saat pengecekan kapal nelayan Banten yang terdampat di Pantai Cemara Kecamatan Cikalong Kabupaten Tasikmalaya bersama tim dari angkatan laut (AL), Rabu 01 Februari 2023.-satpol airud polres tasikmalaya for -radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Setelah terdampar di Pantai Cemara Pangkalan Desa Mandalajaya Kecamatan Cikalong Kabupaten Tasikmalaya, kapal nelayan Banten kondisinya cukup memprihatinkan.  

Dari catatan laporan Polairud Polres Tasikmalaya bahwa hasil pemeriksaan kapal nelayan Banten yang terdampar di perairan Pangkalan, kapal dinyatakan rusak berat.

“Ini harus dievakuasi menggunakan alat berat, dan di kapal tidak terdapat alat-alat berharga milik korban. Jaring dan alat tangkap lainnya hanyut setelah kapal tergulung ombak,” ungkap Kasat Polairud AKP Hari Sakti, kepada radartasik.com. 

“Paling yang tersisa di kapal itu mesin. Sehingga mesin pun harus dibongkar terlebih dahulu. Kalau pun mau dibawa, tentu harus dipereteli,” ulasnya.

BACA JUGA:UPDATE; Kisah Nelayan Banten Terombang-ambing di Lautan, Kehabisan Bekal Dua Hari Tidak Makan dan Minum

BACA JUGA:Enam Hari Terombang-ambing di Lautan, Nelayan Kampung Jati Banten Diselamatkan Polairud Polres Tasikmalaya

Kasat Polairud menyampaikan, untuk mengantisipasi adanya okum yang memanfaatkan kondisi kapal nelayan banten yang terdampar diperairan Pangkalan, anggotanya sudah berkoordinasi dengan Polsek Cikalong dan nelayan setempat. Sebab di dalam kapal masih terdapat bagian mesin.

“Sekarang kapal dan mesin masih di lokasi, dititipkan kepada rukun nelayan setempat,” tambahnya.

Hasil pemeriksaan kapal dan pengecekan kapal bermana KM Dimas ini, dihadiri langsung anggota AL Binuangeun Kabupaten Lebak Banten Serma Budi Riyanto, Polmas Binuangeun Bripka Yadi Supriadi, anggota Polsek Wanasalam Brigadir M. Romdani S.H, Prades Muara Suparman serta anggota Sahbandar Binuangeun Rina Nispuliawati didampingi anggota Polsek Cikalong dan Pokmaswas Ciaklong.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: