Baru! Tarif Primajasa Shuttle Musim Mudik Lebaran 2025, Alternatif Angkutan Mudik Macet Gak Kegencet

Perusahaan bus dari Tasikmalaya membuat pengumuman baru terkait tarif Primajasa Shuttle menjelang musim mudik Lebaran 2025.-Instagram@primajasagroup_id-
Baru! Tarif Primajasa Shuttle Musim Mudik Lebaran 2025, Alternatif Angkutan Mudik Macet Gak Kegencet
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Menjelang musim mudik Lebaran 2025, perusahaan bus dari Tasikmalaya membuat pengumuman baru terkait tarif Primajasa Shuttle.
Primajasa Shuttle merupakan layanan transportasi antar-jemput yang menghubungkan antarkota untuk wilayah Jabodetabek dan Jawa Barat.
Rute angkutan alternatif mudik macet gak kegencet ini di antaranya Bandung - Blok M, Bandung - Blora (Menteng), Bandung - Bandara Soekarno Hatta dan Bandung - Cirebon.
BACA JUGA: Lengkap! Tarif Bus Primajasa Musim Lebaran 2025 Jurusan Tasikmalaya-Jakarta, Garut-Jakarta
BACA JUGA: Lengkap! Tarif Bus Budiman Masa Lebaran 2025, Tasikmalaya - Bandung, Jakarta, Bogor, Bekasi?
Angkutan ini juga bisa melayani pemesanan jemput ke alamat dengan syarat utama wajib full seat Bandara Soetta, Blok M dan Blora sebanyak 8 orang. Sedangkan Cirebon 10 orang.
Berapa tarif baru Primajasa Shuttle musim mudik Lebaran 2025:
1. Rute Bandung - Blok M Rp 155.000
2. Rute Bandung - Blora (Menteng) Rp 155.000
3. Rute Bandung - Bandara Soekarno Hatta Rp 210.000
4. Rute Bandung - Cirebon Rp 115.000
Dalam akun media sosal resminya, Primajasa meningatkan bahwa tidak pernah menerima transaksi transfer ke rekening pribadi. Pembayaran hanya dilakukan melalui QRIS, Debit atau Cash di loket resmi!
Tips Mudik Anti Mabuk Perjalanan
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: