Perda Prioritas Pembangunan Daerah Bisa Percepat Akselerasi Kemajuan Kabupaten Tasikmalaya

Perda Prioritas Pembangunan Daerah Bisa Percepat Akselerasi Kemajuan Kabupaten Tasikmalaya

Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya, Asep Sopari Al-Ayubi (tengah) saat memimpin Rapat Badan Anggaran bersama Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tasikmalaya H Apip Ifan Permadi (kiri) dan Ery Purwanto. Foto: ujang nandar / radartasik.com--

Asep Saepuloh dan koleganya di DPRD Kabupaten Tasikmalaya saat ini terus mendorong agar Perda Prioritas Pembangunan Daerah Kabupaten Tasikmalaya segera terbit.

“Perda tersebut dianggap urgen keberadaanya untuk menunjang lebih majunya pembangunan di Kabupaten Tasikmalaya,” ujarnya. 

"Ini tengah kita dorong bersama-sama," kata legislator DPRD Kabupaten Tasikmalaya dari Dapil Tasikmalaya Selatan itu.

Perda Prioritas Pembangunan Daerah Kabupaten Tasikmalaya, kata Asep Saepuloh, akan mengatur berbagai prioritas pembangunan di wilayah Tasikmalaya Selatan, termasuk anggarannya. 

"Maka dengan perda itu nantinya Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya wajib menganggarkan setiap tahunnya untuk pembangunan di wilayah (Tasikmalaya) Selatan," ujarnya.

Tokoh pemuda Tasik Selatan, Ia Zamzam D sangat setuju dengan akan adanya Perda Prioritas Pembangunan Daerah Kabupaten Tasikmalaya.

Melalui Perda Prioritas Pembangunan Daerah Kabupaten Tasikmalaya, kata dia, tentunya pembangunan di wilayah Tasikmalaya Selatan akan menjadi priorotas. Terlebih saat ini Tasela dalam proses menjadi daerah otonomi baru dan tengah menunggu dibukanya moratorium. 

"(Perda Prioritas Pembangunan Daerah Kabupaten Tasikmalaya) Itu sangat bagus, bahkan dengan perda tersebut akan ada prioritas pembanguan di Tasik Selatan ini," ujarnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: