Hari Ini Mal Pelayanan Publik Kota Tasikmalaya Diresmikan, 28 Oulet Urusi 254 Jenis Layanan

Hari Ini Mal Pelayanan Publik Kota Tasikmalaya Diresmikan, 28 Oulet Urusi 254 Jenis Layanan

Hari ini Mal Pelayanan Publik Kota Tasikmalaya diresmikan Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf.-Rezza Rizaldi/Radartasik.com-

BACA JUGA: Bikin Tom Yum Seafood di Rumah Yuk, Berikut Ini Bahan-Bahannya

Sebelumnya diberitakan, Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf mengatakan salah satu ukuran kinerja penyelenggaraan pemerintahan adalah meningkatnya kualitas pelayanan publik.

Nah, Mal Pelayanan Publik Kota Tasikmalaya diresmikan karena Pemkot Tasikmalaya semakin dituntut menjawab berbagai tantangan dan permasalahan yang mewarnai penyelenggaraan pelayanan publik yang menjadi tanggung jawab bersama.

”Yaitu sistem dan prosedur pelayanan yang berbelit-belit dan tidak pasti, tidak terintegrasi serta SDM yang tidak profesional mengakibatkan tingginya biaya dan lamanya proses layanan baik perizinan maupun non perizinan,” ujar Muhammad Yusuf, Rabu 12 Oktober 2022.

Maka, terang dia, salah satu upaya untuk mengatasi berbagai persoalan tersebut dan sejalan dengan semangat reformasi birokrasi yang telah dicanangkan oleh pemerintah.

BACA JUGA: Pemkab Pangandaran Uji Coba Pembelian Tiket Wisata Non Tunai, Sudah Dimulai Akhir Pekan Lalu

Pemkot Tasikmalaya meresponsnya dengan membentuk Mal Pelayanan Publik (MPP) sebagai salah satu unit kerja yang berada di bawah Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: