Menembus Hujan, Bripka Yudha Armanda AL Tunjukkan Kepedulian Terhadap Lansia di Tasikmalaya

Menembus Hujan, Bripka Yudha Armanda AL Tunjukkan Kepedulian Terhadap Lansia di Tasikmalaya

Bripka Yudha Armanda AL, anggota Propovs Polres Tasikmalaya Kota, saat membantu lansia di Taman Kota, Sabtu 25 Januari 2025 malam. istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Tugas seorang polisi tidak hanya terbatas pada menjaga keamanan, tetapi juga mencerminkan sikap kepedulian terhadap sesama. 

Hal inilah yang ditunjukkan oleh Bripka Yudha Armanda AL, anggota Propovs Polres Tasikmalaya Kota, saat bertugas di Taman Kota Tasikmalaya, Sabtu 25 Januari 2025 malam.

Pada malam yang hujan lebat, Bripka Yudha melihat seorang kakek lansia yang kebingungan dan kesulitan berjalan di trotoar. 

Tanpa ragu, ia mendekati sang kakek yang tampak terpaksa duduk di tengah hujan, berusaha menghindari kondisi buruk yang semakin dingin.

BACA JUGA:Informasi Program dan Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Secara Online dan Offline Terbaru 2025

Melihat situasi tersebut, Bripka Yudha dengan tulus memberikan bekalnya kepada sang kakek, menolongnya, dan memastikan bahwa kakek itu dalam keadaan aman. 

Aksi ini menunjukkan kepedulian yang mendalam terhadap mereka yang membutuhkan, khususnya para lansia yang kerap kali terlupakan.

Iptu Yudi, Kasi Provam Polres Tasikmalaya Kota, menyampaikan bahwa tindakan Bripka Yudha adalah contoh konkret dari kepedulian terhadap masyarakat, khususnya kepada lansia yang rentan dan membutuhkan perhatian lebih. 

“Ini adalah bentuk perhatian kami terhadap sesama. Sebagai aparat, kami wajib membantu masyarakat dalam segala situasi, apalagi kepada lansia,” ujar Iptu Yudi.

BACA JUGA:Cara Mengecek Kebocoran Listrik di Meteran KWh Prabayar

Aksi Bripka Yudha mendapat apresiasi luas dari masyarakat setempat. Warga menilai bahwa tindakan tersebut menunjukkan sisi humanis kepolisian, yang tidak hanya bertugas menegakkan hukum tetapi juga merawat kedekatan dengan masyarakat. 

“Semoga aksi seperti ini menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk saling peduli,” harap seorang warga.

Iptu Yudi pun memberikan dukungan penuh terhadap perilaku positif anggotanya dan berharap hal serupa bisa terus dilakukan. 

“Kami mendukung sepenuhnya perilaku positif ini, dan berharap aksi serupa bisa terus dilanjutkan,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: