Gemuruh Tepuk Tangan untuk Bidan Senior dari Tasik Guncang Jakarta, Orasi Tolak RUU Kesehatan

Gemuruh Tepuk Tangan untuk Bidan Senior dari Tasik Guncang Jakarta, Orasi Tolak RUU Kesehatan

Masa yang berasal dari tenaga kesehatan dari berbagai daerah melakukan aksi demo di Jakarta, termasuk bidan senior dari Tasik yang guncang Jakarta dengan orasinya.-Foto:tangkapanlayar/istimewa-

JAKARTA, RADARTASIK.COM - Tidak mau kalah dengan para tenaga keseahatan yang masih muda-muda, dua bidan senior dari Tasik guncang Jakarta, ambil alih mix orasi  RUU Kesehatan.

Kedua Bidan tersebut adalah Hj. Atit Tajmiati dan Hj. Wiwin yang merupakan bidan-bidan senior dari Tasik. 

Dihubungi melalui pesan Whats App nya, Hj. Atit menceritakan bila dirinya ikut dengan rombongan perwakilan dari Tasik bersama beberapa orang tenaga kesehatan yang terdiri dari dua orang bidan yaitu dirinya dan Hj. Wiwin kemudian 6 orang dokter, 15 orang perawat, 4 orang apoteker, dan 6 orng dokter gigi.

BACA JUGA:34 Rute Armada Milik Perusahaan Bus dari Tasik Ini Diberangkatkan dari Banjar, Pantas Disebut ‘Raja Jalanan’

Dari video yang beredar, suara lantang dari Hj. Atit ini menggema di hadapan masa yang berdemo. 

Dalam orasinya, bidan senior yang terkenal lantang ini naik ke podium dan berorasi di atas mobil yang dibawa oleh masa yang ikut aksi di halaman kantor Kemenkumham, Senin 8 Mei 2023.

“Kami dari profesi Bidan saat ini sedang melaksanakan hari Bakti Bidan untuk memberikan layanan imunisasi bagi masyarakt Indonesia, semua kami jalani tanpa dibayar."

BACA JUGA:Persib Resmi Datangkan Edo Febriansah dari RANS FC, Teddy Tjahjono: Sesuai Rekomendasi Pelatih

"Ada permintaan untuk pelaksanaan IUD kami diikutsertakan juga kami tidak dibayar, lagi Covid kewalahan yang tak punya praktik mandiri, diinstruksikan dari organisasi untuk vaksinasi covid, kami laksana akan,” tegas bidan senior dari Tasik saat berorasi di atas truk.

Bidan senior dari Task ini pun nampak menggunakan atribut yang sama dengan para peserta demo yang lain.

Menggunakan ikat kepala putih bekerudung merah, juga menggunakan kaos putih dan celana hitam. Begitu lantang menyampaikan aspirasinya.

BACA JUGA:Cara Mengenali Mobil Tangki BBM Industri Lewat HP, Cek Kode Unik di Badan Mobil Pertamina

Tepuk tangan riuh pun dan bergemuruh pun terdengar memberikan semangat saat Ketua IBI Kota Tasikmalaya yang juga bidan senior dari Tasik ini berorasi. 

Aksi demo dari tenaga kesehtan ini tidak hanya dilaksanakan di Jakarta saja, namun juga di berbagai daeah di Indonesia pun melakuka aksi yang sama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: