99 Persen Lolos ke Semi Final, Mkhitaryan Akui Kalahkan Benfica 2-0 Penampilan Terbaik Inter Milan
Ilustrasi saat pemain Inter Milan merayakan kemenangan timnya atas Benfica di Estadio da Luz-Tangkapan Layar Instagram Inter Milan-
RADARTASIK.COM - Henrikh Mkhitaryan akui kalahkan Benfica 2-0 penampilan terbaik Inter Milan musim ini yang membuat peluang timnya 99 persen lolos ke semi final.
Inter Milan mengejutkan semua orang setelah memberi kekalahan perdana Benfica di Liga Champions musim lewat gola Barella dan Lukaku.
Tak hanya membawa pulang keuntungan dua gol, Nerazzurri melakukanya di kandang Benfica membuat kemenangan ini terasa lebih menyenangkan.
Banyak hal unik terjadi di leg pertama saat Inter Milan melakoni perjalanan tandang ke Lisbon, Nicolo Barella mencetak gol perdana melalui kepala sepanjang karirnya bersama Nerazzurri.
BACA JUGA:Inter Milan Gebuk Benfica 2-0, Bukti Keyakinan Alessandro Bastoni
Lukaku kemudian menutup kemenangan Inter Milan menjadi 2-0 melalui titik putih.
Dengan aturan gol tandang tidak lagi diperhitungkan, kemenangan dua gol tanpa balas jelas merupakan keuntungan besar saat Inter menjamu Benfica di leg kedua pada 19 April nanti.
“Ini adalah salah satu penampilan terbaik kami musim ini, saya pikir kami pantas menang, tapi itu hanya langkah pertama dan kami harus bermain lagi minggu depan,” kata Mkhitaryan kepada Sky Sport dikutip dari Football Italia.
“Kami akan melakukan semua yang kami bisa untuk lolos ke semifinal,” lanjutnya.
BACA JUGA:Brahim Diaz Jadi Senjata Rahasia Pioli Melawan Napoli
Menurut Mkhitaryan, hasil ini membuat timnya mendapatkan kembali kepercayaan diri, tetapi ia mnegaskan kemenangan ini hanya langkah pertama.
“Kita harus memikirkan Monza terlebih dahulu dan baru kemudian Benfica,” ucapnya.
“Kami tahu Benfica adalah tim yang sangat bagus, tapi kami siap memainkan permainan kami, menang dan maju,” tegasnya.
“Tidak setiap hari Anda bermain di perempat final Liga Champions dan mengalami malam seperti ini, kami harus membangunnya dan mengingat ini hanya langkah pertama,” sarannya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: football italia