Total Jemaah Haji Indonesia yang Wafat Berjumlah 337 Orang, Sebanyak 6.961 Jemaah Kembali ke Tanah Air

Total Jemaah Haji Indonesia yang Wafat Berjumlah 337 Orang, Sebanyak 6.961 Jemaah Kembali ke Tanah Air

Total jemaah haji Indonesia yang wafat berjumlah 337 orang, sebanyak 6.961 jemaah kembali ke tanah air.-kemenag.go.id-

Total Jemaah Haji Indonesia yang Wafat Berjumlah 337 Orang, Sebanyak 6.961 Jemaah Kembali ke Tanah Air

JAKARTA, RADARTASIK.COM - Koordinator Media Center Haji PPIH Pusat Dodo Murtado mengatakan jemaah haji Indonesia yang wafat hingga 3 Juli 2023 pukul 24.00 WIB bertambah 43 orang.

Total jemaah haji Indonesia yang wafat hingga 4 Juli 2023 berjumlah 337 orang.

Dodo Murtado menyampaikan, jumlah jemaah haji sakit yang dirujuk hingga 4 Juli 2023 mencapai 402 orang.

Adapun rincian jumlah jemaah haji Indonesia yang sakit di antaranya:

BACA JUGA:Istana Alhambra Andalusia Jejak 800 Tahun Kejayaan Islam yang Akhirnya Runtuh

1. Rawat jalan di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) Makkah sebanyak 25 orang.

2. Rawat inap di KKHI sebanyak 170 orang.

3. Rawat inap di RSAS sebanyak 207 orang.

Selain itu, Dodo Murtado menginformasikan suhu di tanah suci Makkah pada Selasa 4 Juli 2023 berkisar antara 30 derajat celcius hingga 41 derajat celcius.

BACA JUGA:Barito Putera Harus Waspada, Persebaya Bertambah Kuat, Bomber Impor Bajul Ijo Sudah Siap Dimainkan

Lebih lanjut dalam keterangan persnya di Jakarta, Dodo Murtado menginformasikan jemaah haji Indonesia gelombang 1 diterbangkan ke tanah air dari Bandara Internasional King Abdul Aziz pada hari ini (4 Juli 2023).

Sebanyak 6.961 jemaah haji Indonesia atau 18 kelompok terbang (kloter) akan meninggalkan tanah suci Makkah dan kembali ke tanah air pada 4 Juli 2023.

"Setiba jemaah haji di bandara, ada pemantauan kesehatan oleh Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP), selanjutnya jemaah naik bus sesuai rombongannya menuju asrama haji," ujarnya, Selasa 4 Juli 2023.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kemenag