YUK Mudik Lebaran ke Kota Tasik, Hadir Ikon Baru di Taman Kota, Begini Kisah Kadispen TNI AU

YUK Mudik Lebaran ke Kota Tasik, Hadir Ikon Baru di Taman Kota, Begini Kisah Kadispen TNI AU

Ikon baru Kota Tasikmalaya siap menyapa pemudik Lebaran 2023.--Istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI AU Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah mengapresiasi hadirnya ikon baru di Taman Kota Tasikmalaya. Kadispen TNI AU menanggapi soal hadirnya pesawat Marchetti milik TNI Angkatan Udara (AU) di Taman Kota Tasikmalaya.

Hadir ikon baru di Taman Kota Tasikmalaya menurutnya memiliki beberapa makna yang positif. Kepada radartasik.com Kadispen TNI AU menyampaikan, setiap pemasangan monumen pesawat TNI AU, dimana pun itu memiliki beberapa makna. 

Pertama, kata dia, pesawat yang dipasang adalah sebagai pengakuan atas kontribusi selama masa aktif pesawat tersebut. 

Selanjutnya mengenai monumen sendiri, sebagai sarana untuk menumbuhkan tradisi kejuangan.

BACA JUGA:KEREN! Ikon Baru Kota Tasikmalaya Siap Menyapa Pemudik Lebaran 2023 

“Artinya setiap pesawat itu ada tradisi kejuangan para personel Angkatan Udara. Kemudian tempat dimana monumen itu didirikan untuk mengingatkan dan menumbuhkan minat dirgantara,” ungkapnya saat dihubungi melalui sambungan WhatsApp, Kamis 13 April 2023. 

Pesawat Marchetti merupakan pesawat latih khusus buatan Italia Aviamilano yang pernah memperkuat TNI AU.


Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) TNI AU Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah.-istimewa for-radartasik.disway.id

Pesawat tersebut mampu terbang dengan kecepatan jelajah maksimum 330 km per jam pada ketinggian 10.000 kaki.

“Secara langsung atau pun tidak, keberadaan pesawat yang menjadi monumen itu mengundang rasa keingintahuan dan rasa senang dan suka,” ulas mantan Komandan Skadron Pendidikan 104 pada tahun 2010 itu.

BACA JUGA:‘Mendarat’ Pesawat Marchetti di Taman Kota Tasikmalaya

“Khusus di Kota Tasikmalaya, Lanud Wiriadinata atau dulu itu Lanud Cibeureum, punya peran cukup signifikan. Pada masa awal angkatan udara dibangun di Cibeurum itu, adalah salah satu pangkalan pioneer. Dimana pesawat-pesawat itu diperbaiki kemudian diterbangkan di sana. Begitu kira-kirang, kang,” kisah Kadispen TNI AU, sekaligus mantan Komandan Lanud Wiriadinata 2012-2014.

Di momen Lebaran 2023, pesawat Marchetti hadir jadi ikon baru sekaligus kado bagi warga Kota Tasikmalaya dan sekitarnya. Setidaknya momen mudik Lebaran ke Kota Tasik, sekaligus bisa meluangkan waktu mengajak keluarga dan kerabat sambil berfoto ria. 

Pesawat Marchetti tiba di Taman Kota Tasikmalaya pada Rabu 12 April 2023 pukul 13.30 WIB. Sebelumnya, pesawat Marchetti dikirim dari Bandung ke Kota Tasikmalaya menggunakan truk TNI Angkatan Udara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: