Kenali Hipertensi pada Lansia, Berikut Penjelasan Dokter dari RS Islam Hj. Siti Muniroh Tasikmalaya

Kenali Hipertensi pada Lansia, Berikut Penjelasan Dokter dari RS Islam Hj. Siti Muniroh Tasikmalaya

Dokter Vera Hermania Tisnawati dari RS Hj. Siti Muniroh Tasikmalaya.-Foto: istimewa-

KOTA TASIK, RADARTASIK.COM - Hipertensi sering kali kita dengar, namun agar kita tahu lebih jelas berikut penjelasan yan disampaikan oleh dokter dari RS Islam Hj. Siti Muniroh Tasikmalaya, dr. Vera Hermania Tisnawati.

Kenali hipertensi pada lansia. Hipertensi merupakan keadaan di mana tekanan darah meningkat melebihi batas normal. Tekanan darah normal berada pada. 120/80 mmHg.

Seseorang akan dikatakan terkena hipertensi bila angka tekanan darah ada pada lebih dari sama dengan 140 mmHg dan atau kurang dari sama dengan 90 mmHg.

Ada berbagai macam penyebab hipertensi yang pertama kegemukan, kemudian terlalu banyak mengkonsumsi garam, mengalami stres, kurang berolahraga, kebiasaan merokok, kebiasaan minum alkohol, memiliki riwayat sakit ginjal, memiliki keturunan riwayat kencing manis.

BACA JUGA:Perhatikan Blind Spot Pada Helm Full Face, Agar Aman dan Nyaman Saat Berkendara

Agar kita mengetahui apakah kita terkena hipertensi atau tidak, maka kita perlu kenali beberapa gejala hipertensi yaitu:

1. Terasa sakit kepala dan tengkuk

2. Penglihatan kabur

3. Gelisah

BACA JUGA:KEREN KAN! Jembatan Terpanjang di Kota Tasik Jadi Spot Bernuansa Kekinian

4. Jantung berdebar-debar

5. Sulit tidur

6. Mudah lelah

7. Kesemutan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: