Makin Keren, Yamaha XSR 155 Hadir dengan 4 Pilihan Warna, Begini Speknya

Makin Keren, Yamaha XSR 155 Hadir dengan 4 Pilihan Warna, Begini Speknya

Yamaha XSR 155 hadir dengan 4 pilihan warga keren.-Yamaha-

BACA JUGA: Alhamdulillah, Pemerintah Cabut Surat Edaran Pemberhentian Layanan Jamkesda, Kadinkes: Sudah Diklarifikasi

Desain lampu depan dan belakang yang berbentuk bulat dengan teknologi LED modern hingga keberadaan Full LCD Digital Speedometer bergaya retro yang telah dilengkapi dengan Multi Information Display (MID).

Sementara pada bagian kaki-kaki, XSR 155 sudah mengadopsi suspensi Up Side Down (USD).

Suspensi tidak hanya memberikan kesan gagah pada motor namun turut meningkatkan handling saat berkendara.

Terkait ban, model ini menggunakan ban berjenis dual purpose yang dirancang untuk mobilisasi di berbagai kondisi jalan dengan ukuran 110/70 di bagian depan dan 140/70 di bagian belakang.

BACA JUGA: Simone Inzaghi Siapkan Duet Edin Dzeko dan Lautaro Martinez untuk Laga Inter Milan vs Monza

Di sektor jantung pacu, XSR 155 hadir dengan mesin Fuel Injection berkapasitas 155 cc, SOHC, 4 langkah.

XSR 155 berpendingin cairan yang telah dilengkapi dengan teknologi VVA sehingga mampu menghasilkan tenaga sebesar 14,2 kw/10.000 rpm dan torsi sebesar 14,7 Nm/8.500 rpm.

Motor ini pun telah memiliki fitur Assist & Slipper Clutch yang membuat kopling menjadi lebih ringan dan perpindahan gigi lebih halus.

Artikel ini sudah tayang di disway.id dengan judul: Yamaha Hadirkan 4 Warna Baru XSR 155, Harga Rp 37 Jutaan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: