Mengenal Kelebihan Teknologi Hybrid Pada Motor Yamaha Freego Yang Membuatnya Unggul

Mengenal Kelebihan Teknologi Hybrid Pada Motor Yamaha Freego Yang Membuatnya Unggul

Yamaha Freego 2025 dibekali teknologi hybrid yang memiliki berbagai keunggulan.-Foto: Tangkapan layar youtube-

RADARTASIK.COM – Tahun 2025, Yamaha kembali meramaikan dunia otomotif dengan meluncurkan Yamaha Freego Hybrid 2025.

Salah satu motor matic Yamaha terbaru ini mengusung teknologi hybrid canggih. Kehadiran skutik tersebut semakin mempertegas posisi Yamaha sebagai pelopor inovasi di kelas kendaraan roda dua.

Dilansir dari kanal Youtube Otomocar, Yamaha Freego Hybrid hadir membawa sejumlah pembaruan yang menjadikannya unggul di berbagai aspek. Mulai dari teknologi, desain, hingga efisiensi bahan bakar

Dengan teknologi Hybrid Power Assist, Yamaha memberikan solusi cerdas untuk mendukung kebutuhan pengendara masa kini.

BACA JUGA: Serunya Lomba Mewarnai Barongsai di Plaza Asia Tasikmalaya, Anak dan Orang Tua Kompak Berkreasi

BACA JUGA: Mengenal Desainer Yamaha NMAX yang Membuat Motor Skutik Maxi Ini Jadi Ikonik

Teknologi hybrid pada Yamaha Freego Hybrid 2025 bukan sekadar gimmick, melainkan fitur yang benar-benar memberikan dampak yang berarti. 

Sistem Hybrid Power Assist memberikan tenaga tambahan saat motor berakselerasi, terutama dari kondisi diam. 

Teknologi ini aktif selama 3 detik pada putaran mesin di atas 1.300 RPM dan otomatis mati saat RPM mencapai 5.500.

Keunggulan lain dari teknologi hybrid ini adalah penghematan bahan bakar hingga 12%. Hal ini membuat Yamaha Freego Hybrid hemat energi dan dengan tenaga yang kuat .

Secara tampilan, Yamaha Freego Hybrid menggabungkan desain sporty dengan sentuhan modern. 

Lampu depan tetap mempertahankan desain versi standar, namun bagian belakang mengalami perubahan yang berarti. 

Lampu sein belakang yang terpisah dari lampu stop memberikan kesan futuristik, mirip dengan desain lampu Yamaha Aerox.

Motor matic Yamaha ini dibekali mesin 125 cc berpendingin udara, Yamaha Freego Hybrid menghasilkan tenaga 8,3 HP pada 7.000 RPM dan torsi 1,0 kgf.m pada 5.000 RPM.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: