Komitmen KPU Kabupaten Tasik di Pemilu 2024, Zamzam: Meningkatkan Kebaikan demi Pemilu Berkualitas

Komitmen KPU Kabupaten Tasik di Pemilu 2024, Zamzam: Meningkatkan Kebaikan demi Pemilu Berkualitas

Radartasik, KABUPATEN TASIKMALAYA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tasikmalaya menyatakan kesiapannya melaksanakan hajat akbar Pemilihan Umum (Pemilu) 2024. 

Kesiapan ini disampaikan Ketua KPU Kabupaten Tasikmalaya, Zamzam Zamaludin saat launching tahapan Pemilu 2024, Selasa (14/6/2022) malam. 

"Kami berkomitmen menyelenggarakan pemilu sesuai ketentuan dan perundang-undangan yang berlaku sebagaimana harapan rakyat dengan tetap menjaga kehangatan dan kebaikan bersama," ungkap Zamzam. 

Dia menyebut, 610 hari menuju pemungutan suara diawali dengan penyusunan perencanaan, program dan anggaran Pemilu serta penyusunan peraturan KPU.

BACA JUGA:Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya Membuka Pendaftaran Meja Layanan Pemantauan Pemilu Serentak 2024

Pihaknya juga melanjutkan tahap pemutakhiran data pemilih dan penyusunan daftar pemilih. 

"Itu yang akan pertama kali kita laksanakan pada tahapan awal ini," katanya.  

BACA JUGA:Selamatkan Hak Suara Disabilitas, Bawaslu Sosialisasi Tahapan Pemilu 2024

Launching tahapan Pemilu 2024 dilaksanakan secara virtual di halaman Kantor KPU, Jalan Raya Timur Ruko Singaparna. Hadir Ketua beserta jajaran komisioner dan sekretariat KPU Kabupaten Tasikmalaya.

Selain itu dihadiri pula pengurus partai politik, Ketua Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya dan jajaran. TNI dan Polri, pemerintah daerah serta ormas, LSM dan OKP Kabupaten Tasikmalaya tururt hadir. 

BACA JUGA:KPU Beber Skenario Perubahan Dapil di Kota Tasik, Kampanye Pemilu 2024 Lebih Singkat

Zamzam mengklaim, even pemilu sejak tahun 2014, senantiasa diselenggarakan dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan.  

"Pada Pemilu 2024 nanti, kami tetap berupaya menjaga iklim tersebut dan bersama masyarakat Kabupaten Tasikmalaya berusaha meningkatkan kebaikan-kebaikan demi terselenggaranya pemilu yang berkualitas," pinta Zamzam. 

Acara seremoni peluncuran tahapan Pemilu 2024 oleh KPU RI di Jakarta, ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: