Inilah HP Sejutaan untuk Mudik Lebaran dan Tips Aman Pakai Wi-Fi Publik

Inilah HP Sejutaan untuk Mudik Lebaran dan Tips Aman Pakai Wi-Fi Publik

Samsung Galaxy A06 merupakan HP sejutaan untuk mudik Lebaran 2025.-Samsung-

JAKARTA, RADARTASIK.COMSamsung Electronics Indonesia menghadirkan Galaxy A06, HP sejutaan untuk mudik Lebaran.

Samsung A06 dilengkapi sistem keamanan berlapis guna melindungi pengguna dari ancaman APK berbahaya dan risiko serangan siber, baik selama perjalanan maupun setelahnya.

Dengan teknologi Samsung Knox Vault, HP terbaru dari Samsung ini menjaga privasi dan data pribadi tetap aman.

Selain itu, pembaruan keamanan selama empat tahun dan update sistem operasi hingga empat generasi memastikan perlindungan jangka panjang.

BACA JUGA: Modus Penipuan Berkedok Bansos PKH Terjadi di Tasikmalaya, Warga Diminta Uang Hingga Rp 200.000

Fitur Auto Blocker yang tersedia juga membantu mencegah pemasangan aplikasi berbahaya tanpa izin pengguna.

Agar pengalaman mudik dengan Samsung Galaxy A06 semakin nyaman dan bebas khawatir, berikut beberapa tips aman pakai Wi-Fi publik saat mudik!

1. Waspadai Penggunaan Wi-Fi Publik

Saat perjalanan mudik, akses internet melalui Wi-Fi publik di rest area, bandara atau terminal sering menjadi pilihan untuk menghemat kuota. Namun, jaringan ini berisiko tinggi terhadap peretasan data pribadi.

BACA JUGA: Satpol PP Dianggap Tidak Tegas, Tanda PKL Berdiri di Luar Waktu Berjualan di Depan Masjid Agung Baiturrahman

Misalnya, jika setelah terhubung ke Wi-Fi publik ponsel tiba-tiba mengalami kendala atau tidak berfungsi normal, bisa jadi perangkat sedang diretas.

Untuk mengantisipasi hal ini, Galaxy A06 dibekali Samsung Knox Vault yang melindungi informasi sensitif seperti kata sandi dan PIN.

Fitur Auto Blocker juga berfungsi mencegah instalasi aplikasi berbahaya tanpa sepengetahuan pengguna.

Jika tetap perlu menggunakan Wi-Fi publik, sebaiknya hindari melakukan transaksi keuangan.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber: