Pastikan Kelancaran Mudik, Kapolres Tasikmalaya Kota Cek Pospam Letter U Gentong

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Moh Faruk Rozi mengecek Pospam Letter U Gentong, Selasa 11 Februari 2025.-Istimewa for Radartasik.com-
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Kapolres TASIKMALAYA Kota AKBP Moh Faruk Rozi melakukan pengecekan Pospam Letter U Gentong di Kecamatan Kadipaten Kabupaten TASIKMALAYA, Selasa 11 Februari 2025.
Tinjauan ini dilakukan guna memastikan kesiapan sarana dan prasarana di lokasi tersebut agar dapat berfungsi optimal dalam mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran.
Dalam kunjungan tersebut, Kapolres didampingi Kasat Lantas AKP Riki Kustiawan, Kasat Samapta AKP Hartono dan Kasi Humas Iptu Jajang Kurniawan.
Mereka melakukan pemeriksaan menyeluruh terhadap kondisi pos pengamanan, termasuk fasilitas yang tersedia bagi petugas maupun pemudik yang membutuhkan bantuan.
BACA JUGA: Waspada Pencurian! Satuan Samapta Kerahkan Personel Terlatih untuk Perketat Pengawasan Ngabuburit
Kapolres Tasikmalaya Kota menegaskan kesiapan pospam sangat krusial mengingat Letter U Gentong merupakan salah satu titik rawan kemacetan dan kecelakaan saat musim mudik.
Oleh karena itu, pihaknya memastikan bahwa pos pengamanan di lokasi ini memiliki fasilitas yang memadai guna mendukung kinerja personel kepolisian.
Dia menegaska ingin memastikan bahwa Pospam Letter U Gentong siap digunakan dengan fasilitas yang layak bagi petugas yang berjaga selama Operasi Ketupat Lodaya 2025.
”Kami juga melakukan evaluasi terhadap beberapa aspek yang perlu diperbaiki agar pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,” sambungnya.
Dalam pengecekan tersebut, kapolres memberikan beberapa arahan kepada jajaran terkait. Salah satunya adalah melakukan perbaikan pada fasilitas di dalam pos seperti penyediaan air di musala yang akan digunakan petugas maupun pemudik.
Dia juga meminta agar beberapa bagian pos direnovasi agar lebih rapi dan nyaman, sehingga petugas bisa menjalankan tugasnya dengan maksimal.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: