Benteng Sungai Jebol, 9 Rumah di Kabupaten Tasikmalaya Terendam Banjir

Benteng Sungai Jebol, 9 Rumah di Kabupaten Tasikmalaya Terendam Banjir

Rumah warga Kecamatan Singaparna Kabupaten Tasikmalaya kebanjiran karena benteng sungai jebol, kemarin malam Rabu 12 Juni 2024. istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Hujan deras yang terjadi pada Rabu 12 Juni 2024 sore kemarin menyebabkan 9 rumah terendam di Kampung Jagawaras dan Cilembu, Desa Cikunten, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, rumah-rumah warga terendam dengan ketinggian air mencapai 30-45 sentimeter.

Ketua FK Tagana Kabupaten Tasikmalaya, Jembar Adisetia, mengatakan bahwa bencana banjir yang disebabkan oleh hujan deras ini terjadi pada pukul 17.00 sore. 

Peningkatan debit air sungai mengakibatkan benteng yang berada di bibir sungai jebol, sehingga air meluap dan merendam rumah-rumah warga.

BACA JUGA:Daftar 5 Cafe di Bandung yang Direkomendasikan Disbudpar Kota Bandung, Yuk Ngopi Sore di Sini

"Ada 9 rumah yang terendam," katanya kepada radartasik.com, Kamis 13 Juni 2024.

Ia menambahkan bahwa benteng tersebut jebol akibat digerus oleh air hujan yang turun pada Rabu sore. 

Banjir juga merendam jalan penghubung Singaparna-Cigalontang, sehingga akses jalan tersebut tidak bisa dilalui kendaraan.

"Saat itu, jalan penghubung Singaparna-Cigalontang terendam sehingga tidak bisa dilalui. Alhamdulillah, saat ini kondisinya sudah kembali normal," tambahnya.

BACA JUGA:SELAMAT Peserta yang Lolos UTBK-SNBT 2024, Ini Link dan Cara Unduh Sertifikat UTBK 2024, Calon Mahasiswa Simak

Tagana, Dinas Sosial PKBP3A Kabupaten Tasikmalaya, BPBD Kabupaten Tasikmalaya, Babinsa, Bhabinkamtibmas, RPB Kecamatan Singaparna, dan Aparatur Desa Cikunten melakukan evakuasi peralatan rumah yang terendam.

"Tidak ada yang mengungsi. Kami, petugas gabungan, hanya melakukan evakuasi barang berharga yang ada di dalam rumah yang terendam banjir tersebut. Alhamdulillah, untuk saat ini situasinya masih dinyatakan aman," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: