SELAMAT Peserta yang Lolos UTBK-SNBT 2024, Ini Link dan Cara Unduh Sertifikat UTBK 2024, Calon Mahasiswa Simak

SELAMAT Peserta yang Lolos UTBK-SNBT 2024, Ini Link dan Cara Unduh Sertifikat UTBK 2024, Calon Mahasiswa Simak

Selamat peserta yang lolos UTBK-SNBT 2024.-snpmb-

JAKARTA, RADARTASIK.COM - Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2024 telah diumumkan hari ini pukul 15.00 WIB. Selamat bagi peserta yang lolos seleksi UTBK-SNBT 2024, sebentar lagi kamu akan menjadi mahasiswa di perguruan tinggi.

Informasi peserta yang lolos UTBK 2024 dapat dilihat melalui akun SNPMB masing-masing. Calon mahasiswa dapat mengunjungi informasi tersebut melalui laman portal-SNPMB.bppp.kemdikbud.go.id.

Melalui akun instagram resmi _snpmbbppp, Panitia SNPMB menghimbau kepada peserta yang mengikuti UTBK 2024 untuk segera melihat hasil ujian melalui akun SNPMB masing-masing.

Setelah itu, calon mahasiswa diharapkan untuk segera mengunduh sertifikat UTBK 2024 untuk melihat nilai ujian yang telah diikuti.

BACA JUGA:Lowongan Kerja Terbaru, Lulusan 20 Jurusan Dibutuhkan BRI, Fresh Graduate Hingga Usia 35 Boleh Melamar

Adapun, link dan cara unduh sertifikat UTBK 2024 dapat diakses melalui laman resmi SNPMB di portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Setelah mengetahui hasil seleksi, calon mahasiswa diharuskan untuk menyimpan sertifikat UTBK 2024. Nantinya, sertifikat tersebut digunakan untuk proses daftar ulang di perguruan tinggi negeri yang dituju.

Selamat bagi peserta yang lolos seleksi, dan untuk calon mahasiswa yang gagal lolos tak perlu khawatir karena masih memiliki kesempatan untuk masuk perguruan tinggi.

Selain melalui jalur SNBP dan UTBK, calon mahasiswa masih bisa mengikuti jalur mandiri yang diselenggarakan oleh kampus masing-masing.

BACA JUGA:Koalisi Cecep Nurul Yakin Versus Ade Sugianto Bakal Tarung di Pilkada 2024 Kabupaten Tasikmalaya, Benarkah?

Baik perguruan tinggi negeri (PTN) maupun perguruan tinggi swasta (PTS) keduanya membuka jalur mandiri.

Bagi kamu yang ingin mengetahui jalur mandiri dapat mengunjungi laman resmi atau media sosial dari perguruan tinggi masing-masing.

Mendaftar melalui jalur mandiri juga berkesempatan untuk mendapatkan beasiswa dari pemerintah, yayasan, maupun swasta.

Beberapa program beasiswa yang dapat diikuti mahasiswa di perguruan tinggi di antaranya KIP Kuliah, Djarum Beasiswa Plus, JFLS, Beasiswa Unggulan, Beasiswa Pendidikan Indonesia, Beasiswa BAZNAS, dan masih banyak lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: snpmb bppp