Honda Hadirkan Motor Retro Premium 2024 dengan Warna Baru, Ini Fitur Modern dan Harganya

Honda Hadirkan Motor Retro Premium 2024 dengan Warna Baru, Ini Fitur Modern dan Harganya

PT Astra Honda Motor menghadirkan Honda Super Cub C125, motor retro premium 2024 dengan warna baru.-Honda-

BACA JUGA: Deal! Gerindra dan PDI Perjuangan Bersama di Pilkada 2024 Kota Tasikmalaya, Koalisi Besar Bertambah

Retro Premium

Honda Super Cub C125 memiliki desain retro premium dan unsur keunikan yang kental sesuai dengan tagline-nya yakni The One and Original.

Sebagai pionir desain S-shape pada bodi, setiap lekukan pada elemen bodinya memberikan kesan berkelas.

Sepatbor depan dan belakang dengan desain melengkung khas yang sangat memorable menciptakan unsur nostalgia yang kuat.

Sedangkan lampu yang membulat, model knalpot memanjang dan tempat duduk berdesain single dipertahankan sebagai unsur desain ikonik.

Sebagai pelengkap kesan premium, pada motor retro klasik ini disematkan sepatbor belakang dari unsur metal, pelindung kaki dan didukung kelengkapan andal dari beragam fitur modernnya.

Untuk meningkatkan citra autentik seperti generasi pendahulunya sekaligus memberikan kenyamanan lebih bagi yang ingin berboncengan, dipasang seat bracket di bagian belakang pengendara sekaligus pijakan kaki penumpang.

Setang kemudi Honda Super Cub C125 tetap memberikan posisi berkendara natural nan nyaman dan mudah dikendalikan.

BACA JUGA: Memahami Apa Yang Saya Tahu? Dalam Karya Michel De Montaigne, Refleksi Pemikiran Jujur dan Bebas

Kondisi tersebut membuat pengendara mendapatkan posisi riding yang tegap sekaligus mendapatkan visibilitas sempurna ke segala arah.

Spesifikasi Mesin dan Fitur Modern

Motor klasik Honda ini menggunakan mesin injeksi berkapasitas 125 cc SOHC 4 gigi berpendingin udara, dilengkapi 2 katup yang andal dan ekonomis.

Dapur pacu tersebut memiliki bore dan stroke 50 x 63,1 mm dengan rasio kompresi 10:1 yang mampu menghadirkan akselerasi yang responsif.

Panelmeter motor klasik Honda ini mengadopsi paduan analog dan digital. Panelmeter tersebut dipisahkan dua lingkaran krom.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: