Bocoran Motor Honda CB850X V3: Motor Touring Crossover Terbaru 2025

Bocoran Motor Honda CB850X V3: Motor Touring Crossover Terbaru 2025

Beredar bocoran motor Honda CB850X V3 dengan desain modern dan tampilan adventure.-Foto: Tangkapan layar Youtube-

RADARTASIK.COMHonda kembali mencuri perhatian dengan bocoran motor Honda CB850X V3 yang dikabarkan akan meluncur pada 2025.

Motor ini masuk dalam kategori touring crossover 850cc, yang menggabungkan performa tinggi dengan kenyamanan perjalanan jarak jauh.

Dengan kehadiran para pesaingnya di segmen serupa, Honda tampaknya siap menantang dominasi di segmen ini dengan teknologi baru yang lebih canggih.

Sebagaimana dilansir dari kanal Tumamoto, Honda memperkenalkan inovasi besar pada ajang EICMA 2024 silam dengan menghadirkan mesin turbo listrik V3 75°.

BACA JUGA: Polres Tasikmalaya Kota Intensifkan Patroli Jelang Ramadhan 2025

Teknologi ini berbeda dari turbocharger atau supercharger konvensional karena menggunakan kompresor listrik independen, sehingga tidak bergantung pada gas buang atau putaran mesin.

Hasilnya, tenaga tetap stabil meski di putaran rendah, memberikan akselerasi yang lebih halus serta efisiensi bahan bakar yang lebih baik.

Desain Terinspirasi dari Africa Twin dan NT1100

Tidak hanya dari sisi mesin, desain motor adventure Honda terbaru ini juga menjadi sorotan.

BACA JUGA: PWI Jabar Desak Kongres Percepatan untuk Akhiri Dualisme Kepengurusan

Berdasarkan render digital yang dirilis oleh Young Machine, Honda CB850X terlihat memiliki tampilan agresif dengan fairing aerodinamis, windscreen tinggi, serta ergonomi nyaman yang cocok untuk perjalanan jarak jauh.

Desain ini tampak terinspirasi dari dua model Honda sebelumnya, yaitu Africa Twin dan NT1100.

Dengan berbagai keunggulan tersebut, motor ini diyakini akan menjadi pesaing kuat di kelasnya. 

Kombinasi teknologi turbo listrik, desain modern, serta kenyamanan berkendara menjadikan Honda CB850X sebagai pilihan menarik bagi para pecinta touring dan adventure.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait