Aktivitas Pendakian Gunung Papandayan Ditutup, Hutan Perbatasan Garut-Bandung Kebakaran
Aktivitas pendakian Gunung Papandayan ditutup sementara akibat hutan perbatasan Garut-Bandung kebakaran.-Radartasik.id-
Aktivitas Pendakian Gunung Papandayan Ditutup, Hutan Perbatasan Garut-Bandung Kebakaran
CISURUPAN, RADARTASIK.COM – Aktivitas pendakian Gunung Papandayan ditutup sementara karena hutan di gunung tersebut kebakaran.
Kebakaran hutan Gunung Papandayan Kabupaten Garut, Jawa Barat, terjadi pada hari Minggu 22 Oktober 2023 malam.
Kapolsek Cisurupan Iptu Asep Saepudin mengatakan api sampai saat ini masih menyala di kawasan hutan Gunung Papandayan.
BACA JUGA: Bendera Palestina Berkibar di Tengah-Tengah Ribuan Santri Tasikmalaya
BACA JUGA: Diduga Kematiannya Janggal, Jasad Anak Berkebutuhan Khusus di Singaparna Tasikmalaya Diautopsi
”Api sudah mengecil dan masih dilakukan upaya pemadaman secara manual,” ucapnya, Senin 23 Oktober 2023.
Saat ini ia bersama tim gabungan turun ke lapangan untuk melakukan pemadaman api agar tidak meluas ke pemukiman penduduk.
”Tim gabungan TNI, Polri, BPBD, Satpol PP dan warga masyarakat. Petugas gabungan sekitar 80 orang,” kata kapolsek seperti dikutip dari radartasik.id.
Lokasi kebakaran cukup jauh dan sulit dijangkau manusia apalagi mobil pemadam kebakaran. Sehingga, pemadaman diupayakan dengan peralatan seadanya.
BACA JUGA: HP OPPO Terbaru Membawa Konfigurasi Kamera Flagship AI, Layar Ultra Mulus 120Hz
BACA JUGA: Deklarasi Pemilu Damai 2024, Wali Kota Banjar Ajak Bacaleg Sambut dengan Suka Cita
Selama proses pemadaman api, kata kapolsek, kegiatan pendakian Gunung Papandayan untuk umum sementara ditutup.
Asep menyampaikan hutan yang terbakar berada di Blok Tegal Alun, kawasan konservasi perbatasan Kabupaten Garut dengan Kabupaten Bandung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: