Kronologi Seorang Pemuda Tewas Dibegal di Jalan Letnan Harun Tasikmalaya

Kronologi Seorang Pemuda Tewas Dibegal di Jalan Letnan Harun Tasikmalaya

Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota kembali melakukan olah TKP di lokasi pemuda yang tewas diduga dibegal, Sabtu 9 September 2023. rezza rizaldi / radartasik.com--

BACA JUGA:Senangnya Ada Promo Saldo OVO Gratis Hari Ini, Yuk Check Out Belanja di Merchant Partner OVO Ini

"Setelah dicek ternyata korban sudah meninggal dunia. Di lokasi kami menemukan satu bilah celurit warna kuning emas dengan panjang sekitar 40 centimeter yang diduga milik pelaku," jelasnya.

Selain itu, Polisi juga menemukan sepeda motor milik korban masih ada dan terparkir di pinggir jalan di atas jembatan.

"Korban mengalami beberapa luka robek. Hingga kini jasadnya berada di Kamar Mayat RSUD dr Soekardjo, Kota Tasikmalaya," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, aksi kejahatan dugaan pembegalan sepeda motor terjadi di Jalan Letnan Harun, Kelurahan Sukarindik, Kecamatan Bungursari, Kota Tasikmalaya, Sabtu 9 September 2023 dini hari.

BACA JUGA:Simulasi Cicilan New Suzuki Celerio 2023 untuk Varian Matic dan Manual yang Ramah di Kantong

Saat itu, korban Fajar Muhamad (26) warga Kecamatan Cihideung sedang membonceng temannya, Maulana Arif (22) yang juga warga Cihideung.

Sekira jam 00.40, mereka berboncengan naik motor mau pulang ke rumahnya setelah sebelumnya menghadiri acara liliwetan di Gunung Tujuh.

"Tiba di sekitar Jembatan Ciloseh, lalu kami berhenti karena ingin buang air kecil," ujar Maulana kepada wartawan.

Saat itulah, dua orang tak dikenal yang diduga pelaku begal menaiki sepeda motor matik mendekatinya.

BACA JUGA:Mi Robot Vacuum Mop Hadir Jadi Solusi Buat yang Nggak Punya Waktu Bersihkan Rumah

Salah satu pelaku lalu mengeluarkan senjata tajam dan mengancamnya sambil berupaya merampas motor korban.

"Saat melihat senjata tajam, saya langsung merasa ketakutan dan segera melarikan diri, berlari menuju perumahan sambil berteriak meminta tolong," terang Maulana.

Warga sekitar mendengar teriakan Maulana dan bergerak cepat untuk memberikan pertolongan. Setelah mengetahui apa yang terjadi, warga menuju ke lokasi kejadian.

Mereka melihat kedua pelaku masih berada di sana dan mencoba membawa motor korban. Namun ketika warga mendekat, kedua pelaku segera melarikan diri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: