Tak Kenal Lelah Berkeliling Nusantara, Dr Aqua Dwipayana Siap Paparkan Teknik Komunikasi di Itjen Kemenkumham

Tak Kenal Lelah Berkeliling Nusantara, Dr Aqua Dwipayana Siap Paparkan Teknik Komunikasi di Itjen Kemenkumham

Pakar Komunikasi Dr. Aqua Dwipayana yang akan mengisi materi tentang Teknik Komunikasi di Kemenkumham, Selasa 8 Agustus 2023.-Foto: istimewa -

BACA JUGA:Jelang Menghadapi Persis Solo, Gelandang Persib Sebut Lini Pertahanan Kokoh Jadi Modal Penting Raih Kemenangan

"Kebaikan juga erat kaitannya dengan etika dan integritas. ASN yang menjunjung tinggi nilai-nilai kebaikan akan lebih cenderung untuk menjalankan tugas dan kewajibannya dengan jujur, adil, dan tanpa melakukan praktik-praktik korupsi atau pelanggaran etika,” kata Dr Aqua Dwipayana menegaskan.

Lebih jauh disampaikan, ASN yang memiliki pesan kebaikan akan cenderung mengambil keputusan yang lebih bijaksana dan berdasarkan pertimbangan yang lebih luas, dengan mempertimbangkan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

“Selain itu,  pesan kebaikan dapat membantu dalam membangun karakter dan profesionalisme ASN. Hal ini akan menciptakan ASN yang tangguh, berkomitmen, dan mampu mengatasi tantangan dengan sikap positif."

"ASN memiliki peran sebagai contoh teladan bagi masyarakat. Dengan menunjukkan kebaikan dalam perilaku dan tindakan mereka, ASN dapat mempengaruhi masyarakat sekitar mereka untuk mengadopsi nilai-nilai yang sama,” kata Dr Aqua Dwipayana menguraikan.

BACA JUGA:Hebat! SMAN 3 Kota Banjar Makin Dikenal di Dunia Internasional, 2 Guru Lolos Program BRIDGE

Public Speaking

Dr Aqua Dwipayana juga akan memaparkan tentang public speaking atau seni berbicara di hadapan umum. Ini menjadi salah satu kemampuan yang penting untuk dimiliki dalam bidang apa saja, terutama ketika berhubungan dengan pihak internal dan eksternal institusi.

Keterampilan persuasi atau kemampuan untuk memenangkan hati orang banyak adalah bagian dari seni berbicara di depan umum.

Komunikasi yang baik, ujar Dr Aqua Dwipayana, menjamin adanya pertukaran pikiran dan pandangan yang benar sehingga tidak terjadi kebingungan. Jika sebuah hal tidak dikomunikasikan dengan baik, maka orang akan sulit mengerti. Kalau dibiarkan, masalah pun akan timbul sebagai dampaknya.

BACA JUGA:Melawan Bhayangkara FC di Pekan Ketujuh, Persebaya Akan Dipimpin Asisten Pelatih, Coach Aji Santoso Kemana?

Menurut Dr Aqua Dwipayana ada berbagai macam tujuan dalam public speaking, di antaranya menginformasikan sesuatu. Ini sudah jelas merupakan salah satu tujuan public speaking, malah bisa dikatakan yang paling utama.

“Ketika akan berbicara di muka publik, seorang pembicara sudah pasti tahu, bahkan mendalami hal yang akan disampaikan. Misalnya, berupa topik pembelajaran, isu atau permasalahan tertentu, dan hal lainnya,” ujar motivator ulung ini.

Kemudian, lanjut Dr Aqua Dwipayana, meyakinkan hal tertentu. Kadang saat seseorang berbicara di depan umum, dia bermaksud meyakinkan perihal sesuatu.

Contohnya, ketika calon pemimpin sedang kampanye atau sales panci yang sedang demo masak sambil berpromosi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: