Desak Perbaikan Jalan di Padakembang Tasikmalaya, Massa Aksi Bakar Ban di Gedung Bupati
Massa dari Desa Mekarjaya dan Padakembang berunjuk rasa di Gedung Bupati mendesak perbaikan jalan Cisomplo-Kokoncong, Senin 26 Juni 2023. ujang nandar / radartasik.com--
Desak Perbaikan Jalan di Padakembang Tasikmalaya, Massa Aksi Bakar Ban di Gedung Bupati
TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Ratusan masyarakat dari Desa Mekarjaya dan Desa Padakembang, Kecamatan Padakembang, Kabupaten Tasikmalaya, berunjuk rasa di depan Gedung Bupati, Senin 26 Juni 2023.
Massa mendesak perbaikan Jalan penghubung Desa Mekarjaya- Padakembang, tepatnya Jalan Cisomplo-Kokoncong di Padakembang yang sudah 8 tahun tidak mendapatkan perbaikan.
Dalam aksi tersebut sempat terjadi saling dorong atara masa aksi dengan pihak kepolisian yang berjaga di depan Gedung Bupati.
Akhirnya masa aksi pun membakar ban bekas, karena tidak kunjung ditemui oleh Wakil Bupati Tasikmalaya, Cecep Nurul Yakin dan pejabat Kabupaten Tasikmalaya lainnya.
Koordinator Aksi, Eka Yuda mengutarakan, jalan rusak tersebut berbagai dampak negatif bagi masyarakat. Apalagi kerusakan jalan itu panjang 3,5 kilometer dan menjadi akases ekonomi, pendidikan, serta kesehatan.
Bahkan ada beberapa kejadian, masyarakat saat melahirkan harus melintasi jalan rusak tersebut.
"Jalan ini selama 8 tahun tidak kunjung di perbaiki, hingga saat ini," katanya kepada wartawan.
--
Eka menerangkan, untuk perbaikan jalan tersebut yang juga menuju ke lokasi wisata Citiis Gunung Galungung, hanya memerlukan Rp 5 miliar saja dan untuk kepentingan masyarakat banyak.
"Sangat sedikit bila dibandingkan dengan berbagai hal. Seperti pengecekan kesehatan Bupati Tasikmalaya yang Rp 1 miliar dan kegiatan makan minum lainnya. termasuk tunjangan yang mencapai puluhan miliar," terangnya.
Massa menyebut, aktifnya Wakil Bupati Tasikmalaya dalam media sosial TikTok yang melaksanakan monitoring juga adalah pencitraan semata.
Karena sebetulnya tidak ada kepedulian terhadap jalan rusak. "Itu hanya pencitraan saja. Padahal perbaikan jalan tersebut sudah dijanjikan oleh pemangku kebijakan ," tambahnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: