Kuatkan Mitigasi Bencana, PGE Karaha Bodas Tasikmalaya Berikan Pelatihan untuk Masyarakat di 5 Desa

Kuatkan Mitigasi Bencana, PGE Karaha Bodas Tasikmalaya Berikan Pelatihan untuk Masyarakat di 5 Desa

Pertamina Geothermal Energy Karaha Bodas saat melaksanakan pelatihan kebencanaan kepada masyarakat di 5 desa, Selasa 13 Juni 2023. istimewa--

Kuatkan Mitigasi Bencana, PGE Karaha Bodas Tasikmalaya Berikan Pelatihan untuk Masyarakat di 5 Desa

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Masyarakat di sekitar kawasan Pertamina Geothermal Energy (PGE) Karaha Bodas di Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya, mendapatkan pelatihan siaga bencana, Selasa 13 Juni 2023. 

Pelatihan siaga bencana ini dilakukan untuk menguatkan kembali masyarakat di lingkungan objek vital dalam mitigasi kebencanaan

Sebab sejumlah potensi bencana bisa saja terjadi kapan saja, seperti tanah longsor, kebakaran, angin kencnag dan pohon tumbang. Sehingga masyarakat terdekat pun mesti siap siaga mengahadapi kemungkinan tersebut.

BACA JUGA:Penjelasan Cheka Soal Proyek Investasi Potensial Kota Tasikmalaya dalam Sarasehan West Java Economic Society

Setidaknya masyarakat dari 5 desa yang dilibatkan seperti Desa Dirgahayu dan Kadipaten, Kecamatan Kadipaten, Kabupaten Tasikmalaya. Serta Desa Sukahurip, Kecamatan Pangatikan, Desa Cinta dan Desa Cintamanik, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Garut.

General Manager PGE Area Karaha Bodas, Catur Hendro Utomo mengatakan, kewaspadaan dan kesiapsiagaan harus selalu dilakukan. 

Sebab tidak mungkin, resiko baik ada kawasan industri maupun tidak ada, resiko bencana itu pasti ada. Baik datang dari alam itu sendiri, maupun dari operasional. 

"Sehingga kami sebagai perusahaan menganggap ini penting. Karena secara alam sudah ada, kemudian efeknya curah hujan," paparnya.

BACA JUGA:Sertifikasi Produk Halal Penting? BI dan LP3H Galunggung Edukasi Ratusan UMKM Priangan Timur

"Sehingga berbasis resiko itu dan beberapa kejadian di sekitar operasional kita, kami ingin bersinergi dengan pemerintah dan masyarakat sekitar Karaha Bodas untuk meningkatkan tingkat kewaspadaan," sambungnya.

Mitigasi bencana tersebut, terang dia, menjadi komitmen PGE setiap tahun. Dimana pada tahun lalu juga dilakukan di Desa Sukahurip, Kabupaten Garut yang berbatasan dengan PGE Karaha Bodas. 

Pihaknya pun mengaku akan tetap konsisten, karena dinamika alam cukup berubah signifikan setiap waktu.

"Itu sudah menjadi komitmen kami, dalam hal mitigasi bencana ini, bahkan harus diketahui oleh seluruh masyarat tidak hanya yang dekat dengan PGE," terangnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: