Waspadai Bila Tangan dan Kaki Kesemutan, Bisa Jadi Itu Tanda Anda Mengidap Penyakit Buerger

Waspadai Bila Tangan dan Kaki Kesemutan, Bisa Jadi Itu Tanda Anda Mengidap Penyakit Buerger

Ilustrasi tangan yang kesemutan sebagai ciri-ciri penyakit buerger.-Foto:tangkapanlayar/fin.co-

RADARTASIK.COM - Bila anda sering kesemutan di area kaki atau tangan jangan anggap sepele. Bisa jadi anda sudah terkena penyakit langka yang bernama buerger.

Ciri-ciri penyakit ini salah satunya adalah kesemutan yang disertai dengan perubahan warna tangan atau kaki menjadi pucat.

Menurut ahli, penyakit buerger bukanlah kondisi yang bisa dipandang sebelah mata, karena akibatnya terhadap kesehatan terbilang sangatlah serius.

Dilansir dari Fin.Co dan Halodoc, penyakit buerger ini masuk dalam kategori penyakit langka. Penyakit ini terjadi tepatnya pada pembuluh darah arteri dan vena tangan atau kaki.

BACA JUGA:Nekat Gelapkan Uang Perusahaan Rp82 Juta, Rangga Ditangkap oleh Tim Macan Akar 

Kebiasaan merokok, punya penyakit gusi kronis, berusia lebih dari 45 tahun adalah mereka yang berpotensi tinggi terkena penyakit buerger ini.

Selain menyebabkan kesemutan dan perubahan warna kulit tangan atau kaki yang terdampak, penyakit buerger juga bisa menyebabkan gejala lainnya. 

Tidak hanya muncul nyeri di bagian kaki dan tangan, lalu hilang dan kembali muncul, penyakit buerger bisa menyebabkan munculnya luka terbuka di tangan dan kaki. 

Penyakit buerger sendiri disebut belum memiliki pengobatan khusus yang diperuntukan untuk mengatasinya.

BACA JUGA:Seolah Tidak Merasa Bersalah, Sambo Gugat Pemecatan Dirinya ke PTUN, Kapolri: Kami Akan Lawan  

Akan tetapi, kondisi ini bisa diatasi dengan mengontrol kondisi kesehatan untuk mencegahnya memburuk, dan berhenti merokok adalah salah satunya. 

Jempol Kaki Menghitam pada Penderita Diabetes

Menurut ahli, jempol kaki yang menghitam itu bisa saja dikaitkan dengan diabetes.

“Keluhan jempol kaki yang menghitam pada pengidap diabetes kondisi ini disebut dengan gangrene,” kata dr. Riza Marlina seperti dikutip dari Fin.Co dan Alodokter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: