Siapa Membunuh Putri (10) - Beradu Headline
--
Mirza Mirwan
Setelah menulis komentar pagi tadi hingga menjelang Dhuhur saya ngebut menyelesaikan belasan halaman buku versi Kindle "DA'WA: A Global History of Islamic Missionary Thought and Practice"-nya Matthew J. Kuiper pinjaman seorang teman di Mumbai. Soalnya, pukul 12.00 bakal hilang dari perpustakaan Kindle saya. Harusnya buku setebal 320 halaman itu sudah saya tamatkan sejak tiga-empat hari yang lalu. Tetapi karena tgl. 1-5 September saya berada di Solo -- menjenguk Om (adiknya almarhumah ibu) yang sakit dan kemudian meninggal, jadinya tertunda. Dan pulang dari Dhuhuran tadi saya buka Disway. Heran juga, kenapa topiknya tentang politik di Indonesia, kok, baru 62 komentar yang masuk. Ooo...ya..ya. ada beberapa komentator yang biasanya menulis beberapa komentar (Yea Aina dan Richlatul Ulfa, misalnya) tidak kelihatan. Mungkin mereka mengalami kesulitan login, seperti dikeluhkan beberapa komentator. Saya sendiri, entah kenapa, ya hanya sekali login waktu Disway pindah dari App April dulu. Kalaupun saya lama tidak berkomentar -- karena fokus 'mencetak' uang -- bahkan hingga lebih dari sebulan, saya juga tak perlu login. Foto profil saya tetap terpampang di sebelah kiri kolom komentar. Jadi, apa sih yang mempersulit komentator untuk login? Lagi-lagi saya rindu dengan Disway semasih di App dulu. Rindu slenge'an Anak Alay, Leong Putu, Kliwon dan yang lainnya. Komentar mereka hanya recehan, memang, tetapi sangat menghibur. Ayolah Disway, tim IT-nya diberdayakan semaksimal mungkin!
AnalisAsalAsalan
Ga bisa login Disway? Untuk tim IT Disway, ini error yang saya alami. Saya menggunakan HP: 1. Ketika buka pakai Chrome: Error Otorisasi (Authorization Error) Error 401: deleted_client The OAuth client was deleted Solusi: saya install Firefox. Lancar jaya. 2. Aplikasi Disway Saya install di Android 10, ga bisa login. Saya install di HP satunya, Android 11, juga ga bisa login. Saat isi username dan password, klik login, aplikasi langsung tertutup. Begitu juga kalau OAuth. Solusi: ini saya belum tahu. Mungkin karena developernya memilih Android versi lama, sehingga tak bisa di Android baru (versi 10 ke atas).
*) Dari komentar pembaca http://disway.id
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: