Hasil Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024 Sementara Sampai Pukul 19.02 WIB, Ini Raihan Suara 3 Pasangan

Hasil Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024 Sementara Sampai Pukul 19.02 WIB, Ini Raihan Suara 3 Pasangan

Hasil Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024 sementara sampai pukul 19.02 WIB. Ini raihan suara 3 pasangan sementara hasil hitung internal. Foto: ujang nandar/radartasik.com --

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM — Siapa pemenang Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024? 

Ini hasil penghitungan sementara sampai Rabu 27 November 2024 malam pukul 19.02 WIB yang dilakukan Timgab Ade Sugianto-Iip Miftahul Paoz.

Pantauan radarsingaparna.com (grup radartasik.com) di Timgab Ade Sugianto-Iip Miftahul Paoz di kantor DPC PKB Kabupaten Tasikmalaya sampai pukul 19.02 WIB.

Hingga pukul 19.02 WIB, hasil real count internal Timgab Ade Sugianto-Iip Miftahul Paoz, dari 14,40 persen suara masuk atau dari 410 TPS dari 2.847 TPS di Kabupaten Tasikmalaya, hasilnya pasangan Ade Sugianto-Iip Miftahul Paoz meraih 50,3 persen atau 79.443 suara sementara.

BACA JUGA: Viman-Diky Unggul Sementara di Quick Count Internal Tim Sukses Pilkada Kota Tasikmalaya 2024

BACA JUGA: Siap-Siap! Pendaftaran Seleksi Petugas Haji 2025 Dibuka 29 November 2024, Cek Syarat Khususnya!

Kemudian pasangan Cecep Nurul Yakin- Asep Sopari Al Ayubi meraih 27,5 persen suara atau 43.352 suara sementara.

Sedangkan pasangan Iwan Saputra-Dede Muksit Aly meraih 19,5 persen atau 30.825 suara sementara.

Sementara untuk suara tidak sah 2,7 persen.

Adapun suara tidak sah sebanyak 4.256 suara.

BACA JUGA: Bojan Hodak Ucapkan Terima Kasih ke Bali United dan PT LIB: ’Ini untuk Poin Indonesia’

BACA JUGA: Tiket Kereta Nataru Masih Tersedia 2,1 Jutaan, Tiket Kereta Subsidi?

Penghitungan suara di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya 2024 secara real count di internal Timgab Ade Sugianto-Iip Miftahul Paoz terus dilaksanakan. 

Timgab masih melakukan input suara berdasarkan data C1 yang diserahkan oleh saksi. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: