Warga Bandung yang Tidur di Jalan Martadinata, Kota Tasik Dikira Korban Kecelakaan

Warga Bandung yang Tidur di Jalan Martadinata, Kota Tasik Dikira Korban Kecelakaan

Petugas kepolisian bersama TNI dan warga saat membujuk pria asal Kota Bandung yang tiduran di Jalan RE Martadinata, Kota Tasikmalaya, Jumat 05 Agustus 2022 pagi. Foto: istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Pria asal Bandung yang tidur di Jalan RE Martadinata, Kota Tasikmalaya, Jumat 5 Agustus 2022 pagi awalnya disangka korban kecelakaan lalu lintas.

"Oh yang tadi di depan lahan kosong bekas Posko Covid dekat Kampus STIMIK itu memang sempat ramai tadi. Warga sempat mengira itu korban kecelakaan," ujar Windi Hermawan (28), warga sekitar lokasi kejadian.

Saat itu pria tak dikenalnya tersebut membuat macet jalan. Kendaraan pun macet. Pria itu tiduran tengkurap. Sementara gitar dan keresek bawaannya diletakkan di atas trotoar dekat dia tiduran.

BACA JUGA: Detik-Detik Pria Loncat ke Depan Mobil Boks yang Sedang Melaju

"Ada-ada aja memang aksinya itu. Macet tadi,” ujarnya. 

“Untung pak polisi cepat datang lalu membujuknya agar tak tiduran di jalanan. Kemudian dibawa sama pak polisinya kayanya ke Mapolsek deh," singkatnya.

Sementara itu saat berada di Mapolsek Indihiang, MA sempat dinasehati agar tak mengulangi aksi tersebut. Karena membahayakan dirinya dan pengguna jalan.

BACA JUGA: Nekat! Warga Bandung Tidur di Tengah Jalan RE Martadinata, Kota Tasik, Ini Nasibnya Sekarang

Di Malpoksek Indihiang, kondisinya pun baik-baik saja. Bahkan, dia di Mapolsek sempat bermain gitar dan beryanyi bersama beberapa anggota Mapolsek Indihiang. 

Seorang pria asal Bandung, sebelumnya, membuat geger warga Kota Tasikmalaya. Dia tiduran di tengah Jalan RE Martadinata, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya.

Aksi nekat pria berinisial MA dan berusia 32 tiduran di tengah jalan itu dilakukan Jumat, 5 Agustus 2022 pagi. 

BACA JUGA: Waduh! Oknum Suporter Persija Sweeping Bobotoh Persib Bawa Parang, Celurit dan Stick Baseball

Aksi yang dilakukan pagi hari ini, terjadi ketika lalu lintas kendaraan di lokasi sedang padat-padatnya. 

Maklum, Jalan RE Martadinata merupakan jalan nasional yang selalu ramai dilintasi berbagai kendaraan dari luar kota dan dalam Kota Tasikmalaya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: