HNSI Tagih Janji Wagub, Untuk Pelebaran Dermaga di Pantai Selatan Cipatujah
RADARTASIK, TASIKMALAYA - Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Tasikmalaya meminta agar dermaga di Pantai Pamayangsari, Cipatujah diperlebar. Hal tersebut karena jumlah perahu nelayan setiap tahun terus bertambah, sehingga membutuhkan lahan yang luas ketika perahu disandarkan di pesisir pantai.
Ketua HNSI Kabupaten Tasikmalaya Dedi Mulyadi mengatakan, saat ini jumlah perahu di Pantai Pamayangsari sudah lebih dari 300 unit, yang bersandar di Dermaga Pamayangsari. “Jadi ketika perahu disandarkan di pinggir pantai, karena jumlahnya sudah banyak maka over kapasitas. Butuh pelebaran dermaga agar perahunya tidak berdempetan,” kata Dedi kepada Radar, Minggu (22/5/2022).
Menurut dia, pemerintah provinsi melalui Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum bahkan sudah melihat langsung Dermaga atau Pelabuhan Pamayangsari Cipatujah dan bertemu dengan nelayan. “Iya kita berterima kasih sudah dikunjungi oleh Wagub Jabar Uu. Mudah-mudahan apa yang disampaikan wagub ada rencana untuk memperhatikan nelayan dan dermaga di Cipatujah bisa diwujudkan,” ungkap dia.
BACA JUGA: Kecelakaan Bus di Tanjakan Pari Ciamis, Korban Meninggal Asal Pagergeung Dimakamkan
Kata dia, diharapkan wacana pelebaran dermaga tersebut bisa segera direalisasikan. “Kami harap wagub bisa ikut mendorong rencana itu segera terwujud dengan cara dianggarkan oleh Pemprov Jabar. Informasinya akan dialokasikan di Anggaran Perubahan 2022 Pemprov Jabar,” ujar dia.
“Jadi bantuan ini sesuai dengan misi provinsi yaitu nelayan juara. Maka Pelabuhan Pamayang harus diperhatikan. Karena ada dermaga di Cimanuk, Cikalong mangkrak,” kata dia, menambahkan.
Kata dia, mangkraknya pembangunan pelabuhan di Cimanuk sudah mangkrak cukup lama, Hampir 18 ribu orang nelayan di Kabupaten Tasikmalaya menggantungkan mata pencahariannya di Pantai Selatan Cipatujah.
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum mengatakan, bahwa rencana memberikan perhatian kepada masyarakat nelayan Cipatujah bisa diupayakan untuk mendapatkan bantuan stimulan, salah satunya untuk dermaga.
“Iya mudah-mudahan, kita berupaya agar masyarakat nelayan yang menggantungkan mata pencahariannya di laut selatan Cipatujah bisa sejahtera,” ungkap Uu. (dik)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: