Belasan Remaja di Kota Tasikmalaya Diamankan Polisi karena Konsumsi Miras

Belasan Remaja di Kota Tasikmalaya Diamankan Polisi karena Konsumsi Miras

Tim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota saat mengamankan para remaja yang melakukan pesta miras, Minggu 9 Februari 2025. istimewa--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Tim Maung Galunggung dari Satuan Samapta Polres TASIKMALAYA Kota berhasil mengamankan belasan remaja yang diduga sedang mengonsumsi minuman keras di sebuah rumah di Jalan Lengkong, Kecamatan Tawang, Kota TASIKMALAYA, Minggu 9 Februari 2025. 

Penangkapan dilakukan setelah polisi menerima laporan dari warga yang melaporkan adanya aktivitas mencurigakan di lokasi tersebut.

Setelah mendapat informasi, petugas segera mendatangi tempat kejadian dan menemukan botol bekas miras

Sebagian besar dari remaja yang diamankan diketahui masih berusia di bawah umur, termasuk beberapa yang masih duduk di bangku SMP.

BACA JUGA:Serial Shogun Sukses Borong 4 Penghargaan di Critic Choice Awards 2025

"Kami mendapatkan laporan dari warga tentang keberadaan kelompok remaja di rumah tersebut," ujar Kasat Samapta Polres Tasikmalaya Kota, AKP Hartono.

Ia juga menegaskan bahwa polisi akan menindak tegas peredaran minuman keras, khususnya yang melibatkan anak-anak dan remaja.

AKP Hartono menambahkan, pihaknya akan bekerja sama dengan orang tua dan pihak sekolah untuk mencegah agar kejadian serupa tidak terulang. 

"Kami akan berkoordinasi dengan orang tua dan sekolah untuk memastikan hal ini tidak terjadi lagi," terang Hartono.

BACA JUGA:Pertama Kalinya Angie Carvalho Dapat Kritik dari Anang Hermansyah di Indonesian Idol 2025

Polisi mengimbau masyarakat untuk lebih mengawasi aktivitas remaja mereka dan segera melaporkan apabila ada hal-hal yang mencurigakan. 

"Kami berkomitmen untuk menjaga ketertiban di Kota Tasikmalaya, terutama terkait peredaran miras yang dapat membahayakan generasi muda," tegasnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait