Penyu Hijau Ukuran Besar Terdampar di Taman Lengsar Sindangkerta Tasikmalaya, Warga Lakukan Ini

Penyu Hijau Ukuran Besar Terdampar di Taman Lengsar Sindangkerta Tasikmalaya, Warga Lakukan Ini

Kolase warga Sindangkerta berusaha mendorong penyu hijau kembali ke laut, Rabu 12 Juli 2023 sore. Istimewa-tangkapan layar ponsel--

Penyu Hijau Ukuran Besar Terdampar di Taman Lengsar Sindangkerta Tasikmalaya, Warga Lakukan Ini

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Penyu hijau berukuran besar ditemukan terdampar di Taman Lengsar obyek wisata Sindangkerta, Desa Sindangkerta, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Rabu 11 Juli 2023.

Ketua Balawista Kabupaten Tasikmalaya, Rahmat Saputera mengutarakan, penyu ukuran besar ini pertama kali ditemukan terdampar Taman Lengser oleh nelayan. 

Penyu itu diketahui oleh nelayan terdampar di bibir pantai sejak pagi hari diperkirakan pada pukul 09.00. 

BACA JUGA:Hiswana Migas Priangan Timur Bangun Kesepahaman dengan Dekopinda Kota Tasikmalaya Soal Pasokan LPG 3 Kilogram

"Sejak pagi hari kata nelayan penyu itu terdampar di lokasi tersebut," katanya kepada radartasik.com, Rabu 11 Juli 2023.

Menurut dia, penyu hijau tersebut bisa diselamatkan dan kembali ke pantai pada pukul 14.30, setelah warga mengangkatnya beramai-ramai.

"Karena besar, penyu hijau itu tidak kuat diangkat oleh lima orang dewasa," terangnya.

Selain diangkat oleh banyak orang, penyu hijau ukuran besar tersebut bisa diselamatkan setelah air laut pasang.

BACA JUGA:Dibuka Bagi Masyarakat Umum, Ini Cara Daftar Uji Coba LRT Jabodebek, Menhub Sebut Pendaftar Sudah Puluhan Ribu

"Kebetulan saat sore hari air laut mulai pasang, sehingga penyu tersebut kita dorong sedikit-sedikit ke bagian laut yang dalam," tambahnya.

Menurut dia, penyu hijau tersebut terdampar karena terbawa gelombang air laut ke pinggir pantai. Namun saat itu penyu tersebut tidak bisa kembali karena air laut karena surut saat terdampar.

"Ditambah lagi bebatuan karang yang tidak rata, membuat penyu itu pun tidak bisa kembali ke tengah lalu," jelasnya.

Kejadian penyu hijau terdampar di Taman Lengsar Sindangkerta itu, merupakan kedua kalinya setelah sebelumnya ada penyu yang terdampar dengan ukuranya lebih besar. Sebesar Mobil Toyota SS. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: