Polisi Ungkap Pengakuan Sopir Bus Pariwisata saat Kecelakaan di Ciamis hingga 3 Orang Meninggal

Polisi Ungkap Pengakuan Sopir Bus Pariwisata saat Kecelakaan di Ciamis hingga 3 Orang Meninggal

Salah satu motor yang bertabrakan dengan bus pariwisata di Jalan Jenderal Sudirman Kabupaten Ciamis dievakuasi, Minggu 11 Desember 2022. -Istimewa-radartasik.disway.id

BACA JUGA:Ini 3 Nama Korban Tewas dalam Kasus 2 Motor Tabrakan dengan Bus Pariwisata di Ciamis

Dalam kecelakaan ini mengibatkan 3 orang meninggal dan 1 orang luka berat.

Kecelakaan terjadi tepatnya di Lingkungan Nagrak Blok RT 01 RW 10 Kelurahan Sindangrasa, Kecamatan Ciamis Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Kapolres Ciamis Polda Jabar AKBP Tony Prasetyo Yudhangkoro SH SIK, MT, melalui Kasat Lantas AKP Asep Iman Hermawan SH dalam keterangan resminya menyampaikan, kecelakaan ini melibatkan 2 motor tabrakan dengan bus pariwisata sekitar pukul 02.00 WIB dini hari, Minggu 11 Desember 2022.

Kasat Lantas Polres Ciamis AKP Asep Iman Hermawan menyampaikan, kronoligi kejadian didapat berdasarkan hasil keterangan para saksi dan olah TKP.

BACA JUGA:Diduga Mabuk saat Naik Motor, Pemuda Tabrak Seorang Tukang Parkir di Jalan HZ Mustofa

Kata dia, 2 motor melaju dari arah Ciamis menuju arah Tasikmalaya. 2 motor terlibat tabrakan dengan bus pariwisata yang datang dari arah berlawanan.

Mulanya, sambung dia, motor yang dikendarai D dan TDR berboncengan menggunakan kendaraan tanpa plat nomor dari arah Ciamis menuju Tasikmalaya. 

Tempat di lokasi kejadian mengambil jalur jalan terlalu ke kanan sehingga bertabrakan dengan Bus Sumber Jaya nomor Polisi Z 7833 TB yang datang dari arah berlawanan. 

“Setelah kejadian itu, bus membanting setir ke kanan dan menabrak pengendara roda dua lain yang datang dari arah Ciamis menuju Tasikmalaya,” ungkapnya.

BACA JUGA:Sejarah Wisata Alam Green Canyon Pantai Pangandaran, Diberi Nama oleh Bill Jhon Wisatawan Asal Amerika Serikat

Bus tersebut, kata dia, menghantam motor Honda Sonic nomor Polisi Z 6826 GI yang dikendarai oleh RA membonceng RP. 

“Motor yang dikendarai oleh RA membonceng RP datang dari arah Ciamis menuju Tasikmalaya," kata Kasat Lantas.

Kasat Lantas Polres Ciamis Polda Jabar AKP Asep Iman Hermwan menambahkan, pihaknya masih terus melakukan penyelidikan kejadian laka lantas yang terjadi di kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Ciamis. 

Saat ini kendaraan tersebut sudah diamankan oleh petugas untuk dilakukan penyelidikan lebih lanjut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: