Pria Mabuk di Kota Tasikmalaya Bikin Onar Tendang Truk, Akhirnya Diamankan Polisi

Pria Mabuk di Kota Tasikmalaya Bikin Onar Tendang Truk, Akhirnya Diamankan Polisi

Anggota Polsek Indihiang dan anggota Koramil saat mengamankan pria mabuk, kemarin Sabtu 08 Oktober 2022. -Istimewa-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Ada-ada saja, pria mabuk di Kota Tasikmalaya bikin onar tendang truk bernomor Polisi BE 8572 US. 

Pria berinisial DS (31) warga Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis itu, mengamuk sehingga nyaris dihakimi warga, Sabtu 08 Oktober 2022.

Beruntung aparat Kepolisian dari Polsek Indihiang, Polres Tasikmalaya Kota beserta Anggota Koramil 1202/Indihiang Kodim 0612/Tasikmalaya segera meluncur ke Jalan Waskita Kusumah, Kelurahan Sukamaju Kidul, Kecamatan Indihiang. Sehingga pelaku berhasil diselamatkan dari amukan massa.

Pelaku dan warga sempat terlibat keributan lantaran pria mabuk itu menolak untuk dibawa Ke Kantor Polisi.

BACA JUGA:7 Remaja Hampir Diamuk Warga, Ugal-ugalan di Jalan Perintis Kemerdekaan Tasik Sambil Mabuk

BACA JUGA:Pentingnya Menahan Diri Bagi Pengguna Medsos, Break dari Medsos Bisa Menjaga Kesehatan Mental

Tedi (34) sopir truk mengatakan, warga resah dengan ulah pelaku yang secara tiba-tiba datang sambil menantang duel kepada warga. 

Menghindari hal yang tak diinginkan, warga akhirnya melaporkan hal tersebut kepada pihak kepolisian. 

"Tiba-tiba ia tendang-tendang mobil saya. Dia rese, motornya digerung-gerung dan tendang mobil kemudian diamankan warga dan polisi," paparnya kepada wartawan.

Polisi yang hendak menangkap pelaku pun sempat kesukitan lantaran pria mabuk ini menolak untuk dibawa ke kantor polisi.

BACA JUGA:Pembangunan Tugu 0 Kilometer di Objek Wisata Pantai Batukaras Pangandaran Bisa Direalisasikan?

BACA JUGA:Lidah Memutih Terasa Pahit, Bisa Jadi Kekurangan Cairan

Pelaku sempat mengamuk kepada para petugas yang datang. Namun, polisi bertindak tegas dan tetap membawa pelaku yang masih dalam keadaan mabuk itu ke Mapolsek Indihiang, Polres Tasikmalaya Kota.

Sementara Itu, Kapolsek Indihiang, Polres Tasikmalaya Kota AKP H Iwan membenarkan atas peristiwa itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: