Ini Nama Korban Hape Meledak Ibu dan Anak di Tasikmalaya Alami Luka Bakar

Ini Nama Korban Hape Meledak Ibu dan Anak di Tasikmalaya Alami Luka Bakar

Kepala BPBD dan Damkar Kota Tasikmalaya H Ucu Anwar. -dok-radartasik.disway.id

TASIKMALAYA, RADARTASIK – Kecelakaan hape meledak sedang dicas dan disimpan di perut, merupakan kejadian di luar dugaan semua pihak.

Kepala BPBD dan Damkar Kota Tasikmalaya, Ucu Anwar mengingatkan bahwa kejadian kebencaan non-alam ini harus diwaspadai oleh seluruh masyarakat. 

Terutama para pengguna hape yang biasa mengoperasikannya saat dicas.

Musibah memilukan ini terjadi di Kampung Cimerak, RT 05, RW 03, Kelurahan Sukaasih, Kecamatan Purbaratu, Kota Tasikmalaya sekira pukul 14.00 WIB.

BACA JUGA:Hape Meledak, Rumah Terbakar, Ibu dan Anak di Purbaratu Tasikmalaya Masuk Rumah Sakit

"Betul ada kebakaran rumah akibat hape meledak ketika dicas. Api muncul sudah dipastikan dari hape yang meledak ketika dipakai oleh anaknya. Hapenya sedang dicas," paparnya.

"Korban anaknya luka bakar 90 persen, dan ibunya luka bakar 50 persen. Keduanya dirujuk ke Bandung. Kerusakan 2 kamar hangus terbakar beserta isinya," sambungnya.

Kedua korban yang mengalami luka bakar akibat kejadian kebakaran ini adalah Iik Ekawati (50) dan anaknya, berinisial AJ, bocah berusia 6 tahun.

Menurut Ucu Anwar, api dapat dipadamkan hanya butuh waktu kurang dari 1 jam sampai pendinginan.

BACA JUGA:Kronologi HP Meledak di Tasik, Rumah Terbakar, Ibu dan Anak Jadi Korban 

Seluruh barang-barang yang berpotensi terbakar ulang juga telah dikeluarkan dari rumah korban.

"Ya ini kejadian kebencaan non-alam harus diwaspadai oleh seluruh masyarakat. Terutama para pengguna hape yang biasa menggunakan hape saat dicas," terangnya.

Dia menambahkan, hal ini juga bisa menimbulkan kecelakaan di luar dugaan semua pihak, seperti kasus di Cimerak ini. 

"Ya korsleting listrik saat hape dicas dan dimainkan anaknya. Total kerugian belum bisa ditaksir. Rumah itu dihuni 5 orang. Kebetulan 3 orang sedang tak ada di rumah," jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: