Tragis! Tiga Pasangan Suami Istri Jadi Korban Kecelakaan Maut Truk Tangki Pertamina di Cibubur

 Tragis! Tiga Pasangan Suami Istri Jadi Korban Kecelakaan Maut Truk Tangki Pertamina di Cibubur

JAKARTA, RADARTASIK.COM— Tiga pasangan suami istri menjadi korban meninggal dalam kecelakaan maut di Jalan Alternatif Transyogi, Cibubur, Kota Bekasi, Senin, 18 Juli 2022. 

AKBP Nugroho Lelono, kepala Sub Direktorat Pelayanan (Kasubdit Yan) DVI RS Polri Kramatjati mengatakan tujuh korban kecelakaan telah teridentifikasi.

Enam diantaranya adalah pasangan suami istri dan telah dijemput pihak keluarga.

BACA JUGA: Sopir dan Kernet Truk Tangki Jadi Tersangka, 35 Ribu Orang Tandatangani Petisi Tutup Lampu Merah CBD

“Hari ini telah teridentifikasi empat jenazah yang telah dibawa keluarganya,“ katanya, Selasa, 19 Juli 2022 dilansir dari fin.co.id.

Keempat korban merupakan dua pasangan suami istri yang telah dibawa keluarganya itu adalah Warni (42 tahun) dan suaminya Yusuf (50) yang beralamat di Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat.

Berikutnya suami istri yang kedua adalah Muhammad Sirod (41) dan istrinya Sugiyatmi (38) yang beralamat di Purworejo, Jawa Tengah.

BACA JUGA: Difitnah Ricky Miraza Punya Penyakit Kelamin Menular, Kalina Ocktaranny Berikan Bukti Penjelasan Dokter

Nugroho juga menjelaskan total terdapat tujuh jenazah telah berhasil diidentifikasi sampai saat ini.

“Jadi ada dua jenazah yang keluarganya belum lapor ke kami,” kata Nugroho.

Pihak RS Polri juga berharap masyarakat yang merasa kehilangan keluarganya untuk segera menghubungi pihak terkait dan membawa dokumen pembanding untuk dicocokkan kepada jenazah.

BACA JUGA: Ini Alasan Mengapa Proyek Semi Pedestrian Jalan HZ, Kota Tasikmalaya, Dikerjakan Siang dan Malam

Pada Senin kemarin, pihak RS Polri telah menyatakan ada tiga jenazah telah dibawa pihak keluarga atas nama Pelda Suparno (51) dan istrinya, Priyastini (50), lalu korban lainnya Ardi Nurcahyanto (23).

Sebelumnya sembilan jenazah korban kecelakaan maut itu telah dibawa ke RS Polri Kramatjati. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fin.co.id