Gagal Salip Truk Tronton, Pria Tewas Tertabrak di Tasikmalaya

Gagal Salip Truk Tronton, Pria Tewas Tertabrak di Tasikmalaya

Kolase kecelakaan lalu lintas di Jalan H Juanda Kota Tasikmalaya, Kamis 3 Oktober 2024. istimewa-tangkapan layar ponsel--

TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Kecelakaan maut terjadi di Jalan H Juanda, Kampung Cieunteung Gede, Kelurahan Argasari, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Kamis 3 Oktober 2024.

Seorang pria pengendara sepeda motor tewas di lokasi kejadian setelah terlibat kecelakaan dengan truk tronton.

Dede (45), seorang saksi mata, menuturkan bahwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 14.00 WIB. 

Menurutnya, korban melaju dari arah Indihiang menuju Mangkubumi dan mencoba menyalip truk tronton bernomor polisi Z 9087 KO yang berada di depannya.

BACA JUGA:Pelatih Nasional Kepanduan Hizbul Wathan Tinjau AGC 2024 di Tasikmalaya, Begini Pesannya

"Saat itu saya sedang duduk di pinggir jalan. Motor korban mencoba menyalip dari kanan, tapi kena bumper belakang truk," ujar Dede di lokasi kejadian kepada wartawan.

"Kelihatannya korban panik, mengerem mendadak, dan akhirnya masuk ke kolong truk," sambungnya.

Dede juga menambahkan bahwa kondisi jalan saat itu tidak terlalu ramai. Akibat benturan keras, kepala korban pecah, dan ia meninggal di tempat. 

Korban yang diperkirakan sudah berusia lanjut ini mengenakan helm saat kejadian, namun tetap tidak terselamatkan. Jenazah korban langsung dibawa ke rumah sakit.

BACA JUGA:Nurhayati-Muslim: Revitalisasi Infrastruktur dan Tata Ruang untuk Masa Depan Gemilang Kota Tasikmalaya

Polisi dari Unit Gakkum Satlantas Polres Tasikmalaya Kota segera tiba di lokasi setelah menerima laporan kecelakaan. 

Insiden ini juga menarik perhatian warga sekitar dan menyebabkan kemacetan di jalan dua arah tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: