Modus Pria Palsu Nikahi Perempuan, Ngaku Bos setelah 10 Bulan Akhirnya Terbongkar

Modus Pria Palsu Nikahi Perempuan, Ngaku Bos setelah 10 Bulan Akhirnya Terbongkar

Radartasik, JAMBI – Setelah 10 bulan menjalin rumah tangga, Nur Aini shock setelah mengetahui pria yang menikahinya itu adalah perempuan. 

Ahnaf Arrafif, suami Nur Aini ini ternyata seorang perempuan bernama asli Erayani. Kebohongan demi kebohongan suaminya perlahan terungkap. 

Nur Aini mengungkapkan bahwa awal mula perkenalannya dengan Ahnaf Arrafif melalui aplikasi kencan online

Ahnaf mengaku berprofesi sebagai dokter dan seorang mualaf yang ingin bersedia menikai Nur Aini. Keduanya pun resmi menikah siri.

BACA JUGA:Hindari Penipuan Mengatasnamakan Bank, Ini Saran Penggiat Keamanan Informasi Untuk Masyarakat

Kebohongan awal Ahnaf bermula dari menutupi identitas asli yang ternyata seorang perempuan, dan berusaha untuk tidak menunjukkan Kartu Tanda Penduduk (KTP).

Saat kedatangan awal, Ahnaf Arrafif ke rumah Nur Aini, tak menujukkan KTP dengan alasan Ahnaf seorang mualaf dan nama baptisnya Petrus Gilbert Arrafif. Identitasnya sedang diproses, untuk diubah.

BACA JUGA:Marak Upaya Penipuan Perbankan, BRI Imbau Masyarakat Jaga Kerahasiaan Data & Password

Kebohongan berlanjut saat Nur Aini dan Ahnaf Arrafif pada 18 Juli 2021. Ahnaf ngotot enggan menunjukkan KTP.

"Sampe pd akhirnya tgl 18 juli 2021 saya pagi hri disarankan oleh oom & bibi sya utk menikah secara agama saja dahulu atas permintaan pelaku tersebut juga. Spontan saya kaget, namun di katakan bahwa tdk apa² menikah siri dulu sambil menunggu surat identitas," tulis akun Twitter @FashionkuStyle dikutip dari Disway.id.

"Dan dikatakan oleh oom & bibi sya bahwa di daerah sya tinggal sebelumnya juga ada yg menikah siri dulu baru lanjut ke KUA. Hari itu juga saya meminta izin kpd ibu sya pd waktu sore hendak magrib. Spontan ibu saya kaget & kondisianya saat itu memang sedang sakit sehingga tdk bisa," sambungnya.

BACA JUGA:Terlibat Sindikat Penipuan Lintas Negara, 26 WNA Asal Tiongkok Dideportasi

Ahnaf Arrafif mengaku seorang pengusaha batu bara. Ia tanpa ragu menjelaskan nama perusahaan yang menaungi usahanya tersebut.

"Dari sini lah aksi²nya mulai dilakukan. Dan sangat didukung oleh pihak keluarganya bahwa ia benar² laki² berprofesi sebagai dokter spesialis bedah syaraf serta pengusaha batu bara dg menyebutkan PT. Bomba grup. Serta perusahaan yg lainnya seperti PT. BAU dan PT. PAMA," tulis akun tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: