JAKARTA, RADARTASIK.COM – Pertamina International Shipping alias PIS beli dua kapal tanker gas raksasa pada tahun 2024.
Dua Very Large Gas Carrier (VLGC) yang memiliki panjang sekitar 300 meter tersebut diberi nama Pertamina Gas Caspia dan Pertamina Gas Dahlia.
Dua kapal tanker gas raksasa tersebut akan dimanfaatkan untuk mengangkut komoditas liquefied petroleum gas dan petrokimia berupa propylene maupun amonia serta perdagangan di rute internasional.
Kapal tanker seluas dua lapangan bola tersebut diproduksi galangan kapal terbesar dunia, Hanhwa Ocean, Korea Selatan.
BACA JUGA: PPDB di Kabupaten Ciamis Jalur Zonasi Makin Ketat, Kartu Keluarga harus Orang Tua Kandung
Peluncuran kapal tanker seluas dua lapangan bola itu berlangsung di galangan kapal Hanhwa, Okpo Shipyard, Korea Selatan.
Dengan kehadiran kapal tanker gas raksasa, kini PIS mempunyai 102 unit kapal yang terdiri dari VLGC, VLCC, Suezmax dan kapal ukuran lain. Sebanyak 60 kapal milik PIS beroperasi di rute internasional.
Kapal tanker Pertamina Gas Caspia dan Pertamina Gas Dahlia mempunyai beberapa keunggulan antara lain fleksibilitas muatan tertinggi di kelasnya, hingga 39 kombinasi muatan.
Selain itu, tanker raksasa ini dilengkapi fasilitas akomodasi anti-pembajakan (full accommodation anti-piracy) untuk keamanan dan kenyamanan kru kapal.
BACA JUGA: Akselerasi Golkar di Pilkada 2024 Kota Banjar, Sambangi Sejumlah Partai Bahas Kesepahaman Soal ini
Saat ini kapal tanker Pertamina Gas Dahlia langsung dikelola PIS dan diawaki oleh 100 persen kru dari Indonesia.
Kedua kapal superbesar ini juga dilengkapi dengan energy saving device dan shaft generator. Fitur itu akan meningkatkan efisiensi bahan bakar dan mengurangi emisi karbon.
Untuk mengurangi polusi hujan asam, tanker raksasa terbaru berkapasitas sebesar 91.000 m3 ini juga sudah menggunakan teknologi ramah lingkungan dual fuel dan selective catalytic reduction.
Sekretaris Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Rabin Indrajad Hattari menyambut baik kehadiran tanker raksasa terbaru yang akan memperkuat peran PIS sebagai urat nadi distribusi energi di Tanah Air sekaligus mengharumkan industri maritim Indonesia di kancah global.
BACA JUGA: Viral Ajak Youtuber Korea Selatan ke Hotelnya, Kepala Kantor UPBU Dibebastugaskan