Lalu Lintas Kendaraan di Kabupaten Garut Kembali Padat, Polisi Lakukan One Way

Lalu Lintas Kendaraan di Kabupaten Garut Kembali Padat, Polisi Lakukan One Way

Kondisi arus lalu lintas di Jalan Otista Kabupaten Garut. agi sugiana / radar tasikmalaya--

GARUT, RADARTASIK.COM - Musim libur Lebaran telah usah, namun masih banyak wisatawan atau masyarakat yang mengunjungi Kabupaten Garut. Sehingga, arus lalu lintas kendaraan kembali padat.

Pihak kepolisian Garit mengatur arus lalu lintas di jalan utama seperti di Jalan Nasional Limbangan-Malangbong dan juga Kadungora-Leles.

Pada Sabtu-Minggu kemarin 20-21 April 2024, Satlantas Polres Garut kembali melakukan rekayasa lalu lintas dengan menerapkan one way di dua jalur utama, yakni Limbangan dan Kadungora.

Kasatlantas Polres Garut Iptu Aang Andi Suhandi mengatakan pemberlakulan kegiatan one yay ini dikarenakan terjadi kepadatan kendaraan.

BACA JUGA:Jalur Manonjaya-Salopa Kabupaten Tasikmalaya Sempat Tertutup Total Diterjang Bencana Longsor

"Pelaksanaan one way di weekend kemarin dilakukan karena kepadatan yang terjadi di wilayah Kabupaten Garut," katanya, Senin 22 April 2024.

Kepadatan yang terjadi pada hari Sabtu-Minggu kemarin sudah diprediksi oleh Satlantas Polres Garut, sehingga pihaknya langsung melakukan antisipasi dengan pengaturan lalu lintas.

Dia mengungkapkan kepadatan yang terjadi di akhir pekan tersebut karena masih ada sisa-sisa arus mudik dan lebaran kemarin.

"Kami antisipasi mengingat masih ada sisa-sisa arus mudik dan balik pasca mudik balik Lebaran 2024," terangnya.

BACA JUGA:FAJI Kabupaten Tasikmalaya Sindir Taman Wisata Ciwulan Jadi Proyek Mubazir karena Tak Bisa Dimanfaatkan

Selama dua hari tersebut pihaknya memberlakukan one way sebanyak 6 kali di dua ruas jalan utama Limbangan-Malangbong dan Kadungora-Leles.

Pada hari Sabtu di jalur Limbangan pihaknya memberlakukan tiga kali kegiatan One Way sedangkan di jalur leles sebanyak dua kali. 

Sedangkan pada hari Minggu di jalur Limbangan sebanyak satu kali dan di jalur Leles sebanyak satu kali.

Meskipun terjadi kepadatan arus lalu lintas, Aang menerangkan semuanya berjalan dengan baik sehingga bisa teratasai dan lalu lintas kembali normal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: