Perlu Antisipasi Cuaca Ekstrem saat Pencoblosan Pemilu 2024 di Ciamis, ini Saran Pj Gubernur Jawa Barat

Perlu Antisipasi Cuaca Ekstrem saat Pencoblosan Pemilu 2024 di Ciamis, ini Saran Pj Gubernur Jawa Barat

Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin (baju putih) melakukan pertemuan dengan Forkopimda dan Perwakilan Tokoh Masyarakat Kabupaten Ciamis, Kamis 1 Februari 2024. fatkhur rizqi / radar tasikmalaya--

BACA JUGA:Fabio Capello Minta AC Milan Contoh Inter: Beli Pemain yang Sudah Dijamin Akan Mengubah Tim

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Ciamis Memet Hikmat menuturkan, kondisi alam saat ini sedang mengalami musim yang tidak baik-baik saja.

Ia pun membayangkan ketika pencoblosan pada 14 Februari 2024 seluruh masyarakat Ciamis menuju ke TPS, dengan kondisi langit gelap, lalu hujan deras disertai angin dan petir terjadi.

"Di sini apakah ada yang menjamin TPS itu tidak diguyur hujan disertai angin dan petir? Hal itu apakah telah diantisipasi oleh KPU Kabupaten Ciamis atau memprediksikan cuaca cerah?," tuturnya.

Selanjutnya, ia pun menanyakan upaya KPU Kabupaten Ciamis sudah memberikan surat edaran kepada desa-desa atau kelurahan untuk tidak mendirikan TPS yang rawan bencana alam. Misalnya jangan membuat TPS di daerah tebing, dekat pohon besar, dan dekat sungai. 

BACA JUGA:Operasi Pangan Murah di Garut Akan Kembali Digelar untuk Membantu Masyarakat

"Ya kita harapkan TPS juga harus aman dari bencana alam, mulai dari tanah longsor, banjir. Supaya menjamin keselamatan surat suara dan pemilihnya," harapnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: