Kecanduan Main Catur, Mohamed Salah Ingin Tantang Juara Dunia Magnus Carlsen

Kecanduan Main Catur, Mohamed Salah Ingin Tantang Juara Dunia Magnus Carlsen

Mohamed Salah -Twitter-

RADARTASIK.COM – Penyerang Liverpool, Mohamed Salah ingin tantang juara dunia Magnus Carlsen asal Norwegia karena mengaku kecanduan main catur.

Mohamed Salah bahkan menggunakan nama aslinya sebagai username dalam permainan catur online yang membuat banyak orang menanyakannya. 

Anehnya, para pemain catur tersebut tidak ada yang percaya dia adalah Mohamed Salah yang bermain untuk klub raksasa Inggris, Liverpool.

Meskipun mengakui bahwa ia tidak sebaik juara dunia catur Magnus Carlsen, Salah berharap bisa bertanding dengannya suatu hari nanti.

BACA JUGA:Lord Henhen Buka Suara Latihan Bersama Persib Lagi, Sempat Kaget Balik Lagi ke Bandung

"Saya bermain catur setiap hari, saya kecanduan,” kata Mohamed Salah kepada Sky Sports dikutip dari Tuttomercato. 

“Saya tidak mengungkapkan identitas saya, tetapi sebagai nama pengguna saya mencantumkan nama saya diikuti dengan beberapa nomor,” lanjutnya. 

“Mereka tanya saya apakah saya Mohamed Salah dan saya menjawab ya, tapi mereka tidak percaya. Jadi pada akhirnya saya akui saya berbohong,” ujarnya.

“Saya tidak sebaik Magnus Carlsen (pemain catur terkenal Norwegia, juara dunia 2013 hingga 2023, red.), tapi saya bagus,” akunya. 

BACA JUGA:Kapan Waktu Charge Motor Listrik Polytron Fox-R Agar Baterai Awet?

“Tidak ada yang punya peluang menang melawan dia, tapi saya berharap suatu hari nanti kita bisa bertanding," pungkasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: tuttomercato