Dibuntuti Persib di Papan Atas, Pelatih Borneo FC Pieter Huistra Ingin Jaga Konsistensi di Putaran Kedua Liga
Dibuntuti Persib di papan atas, pelatih Borneo FC Pieter Huistra ingin jaga konsistensi di putaran kedua Liga 1.-borneo fc-
Lebih lanjut, pelatih asal Belanda itu mengatakan kesuksesan bagi dirinya yaitu ketika Borneo FC mampu bekerja secara positif, terus berkembang, dan selalu melangkah ke depan.
BACA JUGA:Soal Parkir Liar, Ini Masukan dari Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran
Dia menegaskan kompetisi yang sesungguhnya baru dimulai dan timnya harus siap untuk menatap putaran kedua Liga 1.
"Saat ini, barulah dimulai, kami harus siap untuk putaran kedua Liga 1," katanya.
Terakhir, Pieter menyampaikan bahwa kompetisi Liga 1 2023/2024 merupakan musim yang panjang jika dibandingkan dengan musim sebelumnya.
"Kami masih memiliki jalan yang panjang," pungkasnya.
BACA JUGA:Aksi Solidaritas, Sejumlah Linmas di Banjat Datangi Kelurahan Muktisari Kembalikan Seragam
Selanjutnya, Borneo FC akan menghadapi Bali United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Minggu 12 November 2023 pukul 22.00 WITA.
Bagi Borneo FC, pertandingan melawan Bali United menjadi laga yang sulit karena Bali United sedang berada di tren positif.
Di pertandingan terakhir, Bali United berhasil mengalahkan PSS Sleman dengan skor tipis 1-0 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis 2 November 2023 lalu.
Tentunya, pertandingan antara Borneo FC melawan Bali United akan menjadi laga yang sengit karena kedua tim sama-sama berada di papan atas klasemen sementara Liga 1.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pt lib