Terungkap, Kenapa Ada Pemain Persib Dilarang Tampil Lawan Persikabo 1973? Ini Penjelasan Bojan Hodak

Terungkap, Kenapa Ada Pemain Persib Dilarang Tampil Lawan Persikabo 1973? Ini Penjelasan Bojan Hodak

Ilustrasi. Bobotoh saat menonton Persib di stadion beberapa waktu lalu. Ada cerita menarik bocah Bandung menjadi pujaan terhebat Bobotoh. Foto: Persib--

“Berdasarkan informasi yang saya terima, Putu Gede masih terkena sanksi melawan Persikabo,” ujarnya. 

“Karena dia sanksi pertama adalah kartu merah, kemudian setelah itu ada sanksi tambahan empat pertandingan. Artinya ada sanksi lima pertandingan,” kata Bojan Hodak.

Dalam Derby Jabar, Persib akan menjamu Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu 16 September 2023. 

BACA JUGA: 2 Jurus Bojan Hodak agar Persib Kalahkan Persikabo 1973, Terlihat Simpel Tapi Sangat Penting

BACA JUGA: Belanja Pakai Saldo OVO Cash Bisa Dapat Diskon Potongan Harga Hingga Rp75 Ribu, Yuk Serbu

Dalam latihan Persib pada Selasa 12 September 2023, 4 amunsi baru Persib sudah resmi gabung lagi dari timnas Indonesia.

Sebelumnya, mereka membela timnas Indonesia dalam laga FIFA A Match melawan Turkmenistan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur.

4 amunisi baru Persib yang sudah bergabung lagi itu adalah Marc Klok, Edo Febriansah, Rachmat Irianto, dan Ryan Kurnia.

Saat ini Persib tunggu kedatangan 1 pemain asing lagi yang sebelumnya membela timnas Filipina.

BACA JUGA: Nomor HP Kamu Bisa Klaim Saldo Dana Gratis Rp275.000 Tinggal Inikan Saja

BACA JUGA: Bersejarah! Honda Super Cub C125 Model Year 2024, Pertahankan Desain Motor Retro Sejak 1958

Pemain asing Persib yang ditunggu kedatangannya yaitu Daisuke Sato dari Timnas Filipina. 

“Tentunya bagus bagi kami karena mereka sudah kembali meski Sato belum pulang dari Filipina dan masih ada dua pemain di timnas U-23 (Kakang Rudianto dan Robi Darwis),” ujar pelatih Persib Bojan Hodak dilansir dari laman resmi Persib.

“Beckham juga masih cedera jadi kami masih kehilangan beberapa pemain. Tapi ini sudah lebih baik dari sebelumnya,” ujar Bojan Hodak.

Sementara itu Bojan Hodak akan mengerucutkan pemain Persib untuk menghadapi Persikabo 1973. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: